PDAM Tirta Galuh Ciamis Pastikan Pasokan Air Untuk Pelanggan Terpenuhi Meskipun Tengah Perbaikan Pipa

- Redaktur

Selasa, 19 September 2023 - 08:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekerjaan pipa PAM Tirta Galuh Ciamis.

Pekerjaan pipa PAM Tirta Galuh Ciamis.

Berita Ciamis, Asajabar.com – PDAM Tirta Galuh Ciamis memastikan pasokan air terhadap pelanggan terpenuhi meski saat ini tengah melakukan pekerjaan perbaikan pipa dibeberapa titik lokasi.

Kabag Produksi dan Distribusi PDAM Tirta Galuh Ciamis, Bambang Suherman mengatakan, pekerjaan pipa PAM Tirta Galuh tersebut dikerjakan sejak akhir Agustus kemarin,” ujarnya kepada Asajabar, Selasa (19/9/2023).

Menurutnya, pekerjaan tersebut akan rampung pada akhir November 2023 mendatang atau 120 hari kerja.

“Pekerjaan tersebut dilakukan diruas besar, yakni ruas A meliputi perkotaan Ciamis dan ruas B yang berada di Handapherang dan Ciharalang Kecamatan Cijeunjing.

Baca Juga :  Tokoh Seni Musik Priangan Timur Apresiasi Pamors 2026 MAN 5 Ciamis

Bambang mengatakan, optimalisasi jaringan tersebut memiliki panjang lebih dari 7 kilometer dan diameter pipa bervariasi mulai dari 3-8 inch dengan kedalaman pipa diatas permukaan tanah 1,5 meter.

Ia menambahkan, pekerjaan tersebut dilakukan oleh pihak ketiga dengan dua penyedia yakni PT Ababa dan CV Apri.

Bambang menyebut, pekerjaan pipa PAM Tirta Galuh Ciamis tersebut keseluruhannya menelan anggaran kurang lebih 6,5 miliar.

PDAM Tirta Galuh Ciamis Pastikan Fasilitas Publik Yang Terkena Dampak Akan Dikembalikan Seperti Semula.

Baca Juga :  Percepat Kepastian Hukum Aset Umat, BPN Ciamis Serahkan 149 Sertipikat Wakaf

Bambang juga memastikan fasilitas publik yang terkena dampak akibat pekerjaan tersebut akan dikembalikan seperti semula.

“Setiap pekerjaan kita akan mengembalikan seperti kondisi semula, misalnya trotoar dan bahu jalan yang terdampak galian pipa dipastikan akan diperbaiki seperti kondisi semula,” kata dia.

Mungkin saat ini ada yang terbuka, karena masih dalam tahap proses pekerjaan seperti pemadatan maupun perbaikan trotoar yang terdampak akibat galian pekerjaan pipa PAM.

Ia juga mengaku bahwa saat proses pekerjaan pipa pihaknya telah memperhatikan fasilitas umum lainnya. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Percepat Kepastian Hukum Aset Umat, BPN Ciamis Serahkan 149 Sertipikat Wakaf
Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya
Dharma Wanita Kemenag Ciamis Gelar Donor Darah Peringati HAB ke-80
Kemenag Ciamis Siapkan Anggaran 2026 yang Efektif dan Tepat Sasaran
Kemenag Ciamis Apresiasi Dukungan Pemda atas Suksesnya Sholawat Kebangsaan
Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Minimal Pendidikan SMA
Pasar Banjarsari Ciamis Akan Direvitalisasi, Anggaran Capai Rp25 Miliar Lebih
BAZNAS Ciamis Targetkan Penghimpunan Zakat Rp30 Miliar pada 2026

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:37 WIB

Kinerja dan Inovasi Diakui, ATR/BPN Borong Penghargaan Sepanjang 2025

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:29 WIB

Kementerian ATR/BPN Perkuat Legalitas Tanah untuk Pembangunan Desa

Kamis, 22 Januari 2026 - 16:14 WIB

Sekjen ATR/BPN Paparkan Capaian Program 2025, Sejumlah Target Lampaui 100 Persen

Senin, 19 Januari 2026 - 14:58 WIB

Capaian PTSL 2025 Capai 100 Persen, ATR/BPN Catat 97,4 Juta Bidang Tanah Bersertipikat

Senin, 19 Januari 2026 - 14:49 WIB

Kementerian ATR/BPN Targetkan Percepatan Pendaftaran 6 Juta Bidang Tanah

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:54 WIB

Nusron Wahid Tekankan Evaluasi Dampak Pelatihan SDM

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:38 WIB

Tingkatkan Layanan Pertanahan, Nusron Wahid Dorong Sinkronisasi Loket dan Back Office

Minggu, 18 Januari 2026 - 11:20 WIB

Nusron Wahid Dorong Perubahan Layanan Pertanahan agar Lebih Pasti dan Terukur

Berita Terbaru

error: Content is protected !!