Berita Ciamis, Asajabar.com – Prestasi membanggakan ditorehkan oleh siswa kelas 5 Sekolah Dasar Negeri 4 Ciamis, Feodora Javin Bintang Arasyid.
Siswa kelas 5 ini berhasil meraih juara pertama dalam cabang kids atletik nomor kanga (lari rintangan) pada kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Kecamatan Ciamis beberapa waktu yang lalu.
Feodora mencatatkan waktu impresif 15.23 detik, menunjukkan bakat luar biasa di bidang atletik.
Kepala SD Negeri 4 Ciamis, Yoyo Wardoyo mengatakan kebanggaannya atas pencapaian Feodora, Sabtu (27/4/2024).
Menurutnya, sekolah sangat bangga dengan prestasi yang telah diraih oleh Feodora.
“Kami berharap ia dapat terus mengembangkan bakatnya dan suatu hari nanti menjadi atlet lari profesional yang akan mengharumkan nama Kabupaten Ciamis di tingkat regional, nasional, maupun internasional,” ucap Yoyo.
Prestasi ini tidak lepas dari dukungan para guru yang telah melatih Feodora dengan dedikasi tinggi.
“Terima kasih kepada para guru yang telah melatih Feodora sehingga ia dapat meraih prestasi ini.
Semoga ini dapat menginspirasi siswa lainnya untuk mencapai prestasi serupa, baik di bidang olahraga maupun akademik,” tambah Yoyo.
Dengan adanya atlet berbakat seperti Feodora, SD Negeri 4 Ciamis memiliki harapan besar untuk mewakili kecamatan di tingkat Kabupaten pada tahun ini.
Semangat dan dedikasi Feodora menjadi contoh yang dapat memotivasi siswa lain untuk terus berprestasi. (TONY/ASAJABAR)