Berita Ciamis, Asajabar.com – Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Ciamis telah sukses menutup rangkaian perlombaan dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia.
Perlombaan yang digelar sejak tanggal 12 hingga 17 Agustus 2024 tersebut resmi berakhir pada Selasa (20/8/2024).
Berbagai kegiatan lomba diikuti oleh peserta dengan antusias, dan seluruh peserta mendapatkan sertifikat penghargaan sebagai bentuk apresiasi. Sertifikat penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Kantor BPN Ciamis, Hermawan, S.E., M.H.
Dalam acara tersebut, terdapat 13 jenis perlombaan yang dilaksanakan, di antaranya lomba konten kreator, futsal, bulu tangkis, catur, serta lomba estafet tepung yang menjadi sorotan karena keseruannya.
Selain itu, sejumlah lomba menarik lainnya juga diselenggarakan, seperti lomba kait topi, volly, hingga lomba joged balon yang berhasil memeriahkan suasana.
Rangkaian acara ini menjadi salah satu upaya Kantor BPN Ciamis dalam memperingati HUT RI sekaligus mempererat kebersamaan antara seluruh pegawai dan masyarakat setempat.
Kepala Kantor BPN Ciamis, Hermawan, berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan di masa mendatang sebagai wujud kebersamaan dan penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan. (TONY/ASAJABAR)