Herdiat-Yana Gencarkan Konsolidasi Pemenangan Pilkada 2024 di Kecamatan Baregbeg dan Sadananya

- Redaktur

Sabtu, 9 November 2024 - 13:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Herdiat-Yana kampanye di Gedung Dakwah Kecamatan Sadananya.

Herdiat-Yana kampanye di Gedung Dakwah Kecamatan Sadananya.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Herdiat Sunarya dan Yana D. Putra, terus memperkuat upaya konsolidasi untuk memenangkan Pilkada 2024, Jumat (8/11/2024), pasangan nomor urut 2 ini melakukan pertemuan dengan para relawan di Gedung Dakwah Kecamatan Baregbeg dan Sadananya.

Kegiatan ini menjadi titik ke-23 dari rangkaian konsolidasi yang telah mereka laksanakan di berbagai kecamatan di Kabupaten Ciamis.

Konsolidasi ini bertujuan untuk memperkenalkan prestasi serta visi-misi Herdiat-Yana (HY) secara langsung kepada masyarakat.

Politisi dari Partai PPB, Andang Irfan Sahara, menjelaskan sejumlah capaian Herdiat dan Yana selama memimpin Ciamis periode 2019-2024, termasuk keberhasilan mereka dalam pembangunan infrastruktur jalan sepanjang 900 km.

Baca Juga :  Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya

Menurut Andang, hingga akhir 2024, tingkat kemantapan jalan di Ciamis telah mencapai 90,099%, setara dengan jarak Jakarta–Surabaya.

Andang juga mengutip hasil survei LSI Denny JA yang menunjukkan 80% warga Ciamis menyatakan puas dengan kepemimpinan Herdiat-Yana, dan 85,5% warga berharap pasangan ini kembali memimpin untuk periode 2024-2029.

Dukungan masyarakat yang kuat ini mencerminkan sosok Herdiat-Yana sebagai pemimpin yang dicintai warga Ciamis.

Komitmen Relawan untuk Menangkan Herdiat-Yana

Perwakilan Relawan Bumi Galuh, Wasdi Ijudin, turut hadir dalam acara konsolidasi tersebut dan menyampaikan bahwa jejak kepemimpinan Herdiat-Yana sudah terbukti.

Baca Juga :  Kemenag Ciamis Apresiasi Dukungan Pemda atas Suksesnya Sholawat Kebangsaan

Wasdi mengimbau kepada para relawan untuk menyebarluaskan visi-misi serta rekam jejak pasangan ini kepada masyarakat yang belum sempat menghadiri konsolidasi, agar tidak ragu untuk memilih Herdiat-Yana pada 27 November mendatang.

“Kami akan terus melanjutkan kegiatan konsolidasi ini di kecamatan-kecamatan lainnya sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Tinggal empat kecamatan lagi yang akan kami kunjungi untuk memaksimalkan perolehan suara pada hari pemilihan,” kata Wasdi. (TN/PT)

Editor : Tony, Z

Berita Terkait

Ratusan Warga Hadiri Syukuran Kemenangan Kuwu Rancahan Terpilih
Pleno Pilwu Babakan Jaya Tetapkan Masirin sebagai Pemenang dengan Selisih 665 Suara
Golkar Ciamis Rayakan HUT ke-61, Perkuat Komitmen Kebersamaan dan Sinergi dengan Pemerintah
Estafet Kepemimpinan PKS Ciamis Resmi Beralih ke Didi Sukardi
PKS Tetapkan Struktur Baru, Ini Respons Miranti Mayangsari
DPD PKS Ciamis Gelar Musyawarah Cabang Serentak, Lantik Pengurus DPC 2025–2028
KPU Ciamis Tetapkan Herdiat Sunarya Sebagai Bupati Terpilih
Empat Nama Mencuat Sebagai Calon Wakil Bupati Ciamis

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:49 WIB

Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:32 WIB

Dharma Wanita Kemenag Ciamis Gelar Donor Darah Peringati HAB ke-80

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:16 WIB

Kemenag Ciamis Siapkan Anggaran 2026 yang Efektif dan Tepat Sasaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 23:09 WIB

Kemenag Ciamis Apresiasi Dukungan Pemda atas Suksesnya Sholawat Kebangsaan

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pasar Banjarsari Ciamis Akan Direvitalisasi, Anggaran Capai Rp25 Miliar Lebih

Rabu, 14 Januari 2026 - 08:08 WIB

BAZNAS Ciamis Targetkan Penghimpunan Zakat Rp30 Miliar pada 2026

Selasa, 13 Januari 2026 - 20:39 WIB

Pemkab Ciamis Bentuk Pansel Calon Pimpinan BAZNAS Periode 2026–2031

Selasa, 13 Januari 2026 - 19:04 WIB

Hibah Lembaga Keagamaan di Ciamis Capai Rp16,214 Miliar pada 2025, Ini Penjelasan Kesra

Berita Terbaru

error: Content is protected !!