Berita Ciamis, Asajabar.com – Anggota DPRD Fraksi Gerindra, Pipin Arip Apilin resmi dilantik menjadi Wakil Ketua DPRD Ciamis melalui agenda rapat paripurna istimewa pengganti antar waktu (PAW) di Gedung DPRD Ciamis, Kamis (31/8/2023).
Pipin Arip Apilin diambil sumpahnya sebagai Wakil Ketua DPRD Ciamis menggantikan Heri Rafni Kotari yang diketahui telah mengundurkan diri karena berpindah Partai. Sementara jabatan posisi kursinya Heri Rafni Kotari digantikan oleh Lili Somantri.
Ketua DPC Gerindra Kabupaten Ciamis, Pipin Arip Apilin mengharapkan melalui agenda tersebut dapat menjadi motivasi untuk kemajuan Partai Gerindra di Ciamis,” ujarnya kepada Asajabar.
“Mudah-mudahan dapat menjadi motivasi untuk lebih maju lagi dan menambah gairah semangat untuk rekan-rekan di Gerindra terutama bagi para calon anggota legislatif (Caleg),” ucap Pipin.
Menurutnya, selama berbulan-bulan Partai Gerindra seolah kosong dan tidak mempunyai wakil, namun kini formasi Gerindra Ciamis telah lengkap.
Pipin menyebutkan, pelantikan tersebut seharusnya dilaksanakan bulan Juli kemarin.
“Disebut terlambat memang terlambat, cuman mungkin itulah namanya prosesnya,” kata Pipin
Meski begitu Pipin bersyukur pelaksanaan PAW tersebut dapat terlaksana dengan khidmat.
Pipin juga mengaku bahwa pihaknya akan bekerja sesuai tupoksi dan siap mengemban amanah serta menyerap aspirasi masyarakat.
Jabatan Kursi DPRD Diganti Oleh Lili Somantri.
Menurut Pipin, jabatan anggota DPRD Ciamis yang telah mengundurkan dari Partai Gerindra itu digantikan oleh Lili Somantri.
“Lili Somantri merupakan suara terbanyak keempat di Dapil I Ciamis,” tutur Pipin.
Pipin berharap target kursi di DPRD Ciamis bisa maksimal di Pileg 2024.
“Kita menargetkan sebanyak 10 kursi, dan kita juga akan berusaha dan ikhtiar supaya Gerindra di Ciamis menang,” kata Pipin. (TONY/ASAJABAR)