Berita Ciamis, Asajabar.com — Turnamen Sepak Bola Antar SKPD Kabupaten Ciamis terus berlangsung di Stadion Galuh Ciamis dan akan berlanjut hingga babak final yang dijadwalkan pada 11 September mendatang.
Hari ini, Tim Sekretariat Daerah (Setda) menghadapi Tim Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH), di mana Sekretaris Daerah (Sekda) Ciamis, Andang Firman, turut bermain dalam pertandingan tersebut.
Ketua Panitia Turnamen Sepak Bola Antar SKPD Kabupaten Ciamis, Rifat, mengungkapkan bahwa turnamen ini telah dimulai sejak 26 Agustus lalu. Turnamen ini diikuti oleh 21 instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis.
Rifat menjelaskan, para pemain yang ikut dalam turnamen ini diwajibkan merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) dari masing-masing instansi, dengan maksimal tiga orang tenaga honorer.
“Dalam pertemuan teknis, kami sudah menjelaskan bahwa para pemain harus merupakan pegawai yang berasal dari instansi terkait, baik ASN maupun honorer,” jelas Rifat.
“Jika ditemukan adanya pemain ilegal, maka instansi yang bersangkutan akan didiskualifikasi.”
Sejauh ini, menurut Rifat, administrasi berjalan lancar dan keabsahan pemain sesuai dengan aturan main dan persyaratan yang telah ditetapkan.
Turnamen ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk mempererat silaturahmi antarinstansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis sekaligus meningkatkan semangat olahraga di kalangan ASN. (TONY/NHA/ASAJABAR)