Ustadz Koh Dennis Lim Ajak Jemaah Gebyar Akbar Rajab Masjid Agung Ciamis Bersihkan Hati dan Mulut

- Penulis

Selasa, 30 Januari 2024 - 16:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ustadz Koh Dennis Lim menghadiri Gebyar Akbar Rajab 1445 Hijriyah di Masjid Agung Ciamis, Selasa (30/1/2024).

Ustadz Koh Dennis Lim menghadiri Gebyar Akbar Rajab 1445 Hijriyah di Masjid Agung Ciamis, Selasa (30/1/2024).

Berita Ciamis, Asajabar.com – Majelis Taklim Almaratussolihah dan DKM Masjid Agung Ciamis menggelar Gebyar Akbar Rajab 1445 Hijriyah di Masjid Agung Ciamis, Selasa (30/1/2024).

Acara ini dihadiri oleh ribuan jemaah dari berbagai daerah. Salah satu penceramah yang diundang adalah Ustadz Koh Dennis Lim, yang menyampaikan tema “Menjaga Hati sebagai Kompas Kehidupan”.

Ustadz Koh Dennis Lim mengajak jemaah untuk menjaga hati agar selalu bersih dan baik. Ia mengibaratkan hati sebagai alamat yang menentukan tujuan hidup seseorang.

“Kalau misalkan secanggih apapun ekspedisinya, jika alamatnya salah, tetap salah juga. Mudah-mudahan hati kita semua terjaga. Kalau hati kita baik, maka yang keluar pun akan baik. Namun jika di hatinya ada masalah, maka yang keluar tidak akan menjadi kebaikan,” ujarnya.

Baca Juga :  Disnakan Ciamis Rancang Pengembangan Budidaya Ikan Lele dan Gurame untuk Penuhi Kebutuhan Pasar

Ia juga menekankan pentingnya menjaga lisan agar tidak menyakiti orang lain.

“Tubuh kita, mulut kita, ibarat moncong teko. Kalau hati yang baik, insya Allah akan menjadi baik. Kalau hatinya bermasalah, maka ucapannya akan menjadi keburukan,” katanya.

Wakil Ketua Majelis Taklim Almaratussolihah, Hj. Yuyu Hidayat, mengatakan bahwa kajian ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan yang dilakukan setiap tahun untuk memperingati PHBI dan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.

Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi generasi muda Islam,” ucap Hj. Yuyu yang juga Wakil Ketua Badan Koordinasi Majelis Taklim Masjid (BKMM) Kabupaten Ciamis.

“Kami ingin menularkan kepada generasi penerus tentang perjuangan dan keajaiban Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga :  Kemenag Ciamis Sosialisasikan Percepatan Sertipikat Tanah Wakaf di Bulan Ramadan

Kami juga ingin mereka belajar beribadah kepada Allah SWT dengan tertib dan rinci, bukan hanya mendengarkan tapi juga mengamalkan,” tuturnya.

Ia menambahkan bahwa jumlah jemaah yang hadir pada pengajian ini mencapai 5000 orang, dan acara ini terbuka untuk umum.

Ia juga mengungkapkan rasa bangganya sebagai pengurus organisasi kewanitaan yang telah berhasil mengajak ibu-ibu untuk memanfaatkan waktu luangnya dengan mengaji.

“Harapan kami ke depan, mereka akan istiqomah dalam mempelajari agama ini. Karena kita harus ingat bahwa hidup di dunia ini hanya sekedar transit atau persinggahan sebentar. Kita akan kembali kepada sang Maha Pencinta kita, Allah SWT,” pungkasnya. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Festival Ramadan 2025: Kemenag Ciamis Siapkan Ratusan Bingkisan untuk Kaum Dhuafa
Pesantren Ramadhan Jurnalis Ciamis: KH. Wasdi Ijudin Bahas Peran Media dalam Dakwah
Pembeli di Gerakan Pangan Murah Ciamis Meningkat, Stok Beras Bertambah Menjadi 4,5 Ton
Bazar Ramadhan Disnakan Ciamis Tawarkan Komoditas Hemat, Mulai Telur hingga Beras
Konsumsi Ikan di Kabupaten Ciamis Meningkat Selama Ramadan
Kantor Pertanahan Ciamis Gelar Penyuluhan Program PTSL di Desa Dewasari
Kemenag Ciamis Sosialisasikan Percepatan Sertipikat Tanah Wakaf di Bulan Ramadan
Disnakan Ciamis Rancang Pengembangan Budidaya Ikan Lele dan Gurame untuk Penuhi Kebutuhan Pasar

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:03 WIB

Festival Ramadan 2025: Kemenag Ciamis Siapkan Ratusan Bingkisan untuk Kaum Dhuafa

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:33 WIB

Pesantren Ramadhan Jurnalis Ciamis: KH. Wasdi Ijudin Bahas Peran Media dalam Dakwah

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:00 WIB

Pembeli di Gerakan Pangan Murah Ciamis Meningkat, Stok Beras Bertambah Menjadi 4,5 Ton

Kamis, 20 Maret 2025 - 06:49 WIB

Konsumsi Ikan di Kabupaten Ciamis Meningkat Selama Ramadan

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:15 WIB

Kantor Pertanahan Ciamis Gelar Penyuluhan Program PTSL di Desa Dewasari

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:24 WIB

Kemenag Ciamis Sosialisasikan Percepatan Sertipikat Tanah Wakaf di Bulan Ramadan

Senin, 17 Maret 2025 - 20:58 WIB

Disnakan Ciamis Rancang Pengembangan Budidaya Ikan Lele dan Gurame untuk Penuhi Kebutuhan Pasar

Senin, 17 Maret 2025 - 17:06 WIB

Pria Gangguan Jiwa Tewas Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Rel Rancapetir Ciamis

Berita Terbaru