Vivi Purnamawati Pindah Tugas, Bupati Ciamis Berterima Kasih

- Penulis

Rabu, 13 Desember 2023 - 19:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Acara pengantar alih tugas Vivi Purnamawati digelar di Ruang Sidang Utama PN Ciamis, Rabu (13/12/2023).

Acara pengantar alih tugas Vivi Purnamawati digelar di Ruang Sidang Utama PN Ciamis, Rabu (13/12/2023).

Berita Ciamis, Asajabar.com – Ketua Pengadilan Negeri (PN) Ciamis Kelas I B, Vivi Purnamawati, S.H., M.H., mengakhiri masa tugasnya di Kabupaten Ciamis.

Ia mendapat tugas baru sebagai Ketua PN Metro Kelas I B Lampung.

Acara pengantar alih tugas Vivi Purnamawati digelar di Ruang Sidang Utama PN Ciamis, Rabu (13/12/2023).

Acara tersebut dihadiri oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra, dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Ciamis.

Dalam sambutannya, Bupati Ciamis mengucapkan terima kasih kepada Vivi Purnamawati atas dedikasi dan pengabdiannya selama 2,5 tahun bertugas di Ciamis.

Baca Juga :  PKS Tetapkan Struktur Baru, Ini Respons Miranti Mayangsari

Ia juga mengapresiasi kerjasama dan sinergitas yang terjalin antara PN Ciamis dan pemerintah daerah serta instansi terkait.

“Terima kasih atas dedikasi dan pengabdian ibu selama ini untuk masyarakat di Tatar Galuh Kabupaten Ciamis. Terima kasih juga atas kerjasama dan kolaborasinya selama ini.

Kami berharap ibu bersama keluarga selalu sehat dan sukses di tempat kerja baru,” kata Bupati.

Vivi Purnamawati mengaku banyak mendapat kenangan dan pengalaman yang indah selama bertugas di Ciamis.

Baca Juga :  Miranti Mayangsari Salurkan 9 Hewan Kurban di Empat Wilayah Jawa Barat

Ia berterima kasih kepada Bupati Ciamis, Forkopimda Ciamis, dan seluruh masyarakat Ciamis yang telah mendukung dan bersinergi dengan PN Ciamis.

“Saya minta maaf jika selama bertugas di Ciamis ada kekhilafan dan kesalahan baik di kedinasan maupun di luar kedinasan.

Saya berharap PN Ciamis terus maju dan berkembang di bawah kepemimpinan ketua yang baru,” ujar Vivi Purnamawati.

Vivi Purnamawati akan digantikan oleh Rosnainah, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua PN Bogor Kelas I B. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Baznas RI dan KNEKS Bahas Pengembangan Koperasi Desa Merah Putih Syariah di Ciamis
PIK-R “Beraksi” Ciamis Raih Juara 1 Tingkat Provinsi, Bupati Beri Apresiasi
DP2KBP3A Ciamis Raih Dua Penghargaan Provinsi, Siap Melaju ke Tingkat Nasional
Peringati Hari Jadi ke-383, Pemkab Ciamis Gelar Rapat Paripurna Istimewa
GEC 2025 Meriahkan Hari Jadi ke-383 Ciamis, Ribuan Warga Padati Karnaval Budaya
Galuh Ethnic Carnival Jadi Ajang Pengumuman Prestasi Forum Anak Daerah 
Tina Wiryawati Dorong Sinergi antara Legislatif, Kampus, dan Pemda untuk Memajukan Kuningan
Miranti Mayangsari Salurkan 9 Hewan Kurban di Empat Wilayah Jawa Barat

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 17:14 WIB

Baznas RI dan KNEKS Bahas Pengembangan Koperasi Desa Merah Putih Syariah di Ciamis

Jumat, 13 Juni 2025 - 15:25 WIB

PIK-R “Beraksi” Ciamis Raih Juara 1 Tingkat Provinsi, Bupati Beri Apresiasi

Jumat, 13 Juni 2025 - 08:37 WIB

DP2KBP3A Ciamis Raih Dua Penghargaan Provinsi, Siap Melaju ke Tingkat Nasional

Kamis, 12 Juni 2025 - 21:42 WIB

Peringati Hari Jadi ke-383, Pemkab Ciamis Gelar Rapat Paripurna Istimewa

Rabu, 11 Juni 2025 - 19:02 WIB

Galuh Ethnic Carnival Jadi Ajang Pengumuman Prestasi Forum Anak Daerah 

Selasa, 10 Juni 2025 - 17:45 WIB

Tina Wiryawati Dorong Sinergi antara Legislatif, Kampus, dan Pemda untuk Memajukan Kuningan

Sabtu, 7 Juni 2025 - 17:26 WIB

Miranti Mayangsari Salurkan 9 Hewan Kurban di Empat Wilayah Jawa Barat

Sabtu, 7 Juni 2025 - 16:44 WIB

Miranti Mayangsari Laksanakan Kurban di Ciamis, Bagikan Daging kepada Warga

Berita Terbaru

error: Content is protected !!