Ribuan Massa Hadiri Kampanye Fredi Darmawan di Lapangan Ciamis

- Redaktur

Jumat, 9 Februari 2024 - 18:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caleg DPR RI dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dapil Jabar X, Fredi Darmawan, SE, tengah memberikan orasi politiknya dihadapan ribuan masyarakat.

Caleg DPR RI dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dapil Jabar X, Fredi Darmawan, SE, tengah memberikan orasi politiknya dihadapan ribuan masyarakat.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Caleg DPR RI dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dapil Jabar X, Fredi Darmawan, SE, mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilu 14 Februari 2024.

Hal ini disampaikan Fredi saat menggelar program tebus sembako murah di Lapang Lokawinaya, Desa Cigembor, Kecamatan Ciamis, Jumat (9/2/2024).

Di hadapan ribuan massa, Fredi mengatakan bahwa dirinya siap mewakili aspirasi masyarakat Dapil Jabar X yang meliputi Kabupaten Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran.

“Jangan lupa coblos surat suara yang berwarna kuning untuk DPR RI, partainya nomor 15 yakni Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dan nomor urut 1, Fredi Darmawan, SE,” ucapnya.

Fredi juga mengingatkan masyarakat agar tidak salah mencoblos, pastikan mencoblos di nomor urut 1 atau di nama yang bertuliskan Fredi Darmawan.

Baca Juga :  BAZNAS Ciamis Hadirkan Layanan Ganti Oli dan Pangkas Rambut Gratis di Program Abdi Nagri Nganjang ka Warga

Ia mengklaim bahwa dirinya mendapat amanah dari Presiden Joko Widodo melalui putra bungsunya, Kaesang Pangarep, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PSI, untuk menjadi caleg di Dapil Jabar X.

“Saya diamanahkan oleh Pak Jokowi melalui putra bungsunya, Kaesang Pangarep yang juga menjabat sebagai Ketum PSI untuk menjadi caleg di Dapil Jabar X.

Saya akan berjuang untuk mewujudkan program-program pemerintah yang pro rakyat, seperti PKH, Dana Desa, Program Pra Kerja, BPNT, dan BLT,” ujar Fredi.

Fredi juga menegaskan bahwa PSI adalah partai yang sejalan dengan visi misi pemerintahan Jokowi.

Ia berjanji akan mengawal dan mendukung program-program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan keadilan masyarakat.

Baca Juga :  Golkar Ciamis Rayakan HUT ke-61, Perkuat Komitmen Kebersamaan dan Sinergi dengan Pemerintah

“PSI adalah partai yang mendukung penuh program pemerintah yang pro rakyat. Kami akan berjuang agar program-program tersebut tidak hanya terus dijalankan, tapi juga ditingkatkan anggarannya dan disempurnakan sistemnya sehingga memenuhi rasa keadilan masyarakat,” tutur Fredi.

Fredi juga meminta doa dan restu kepada masyarakat di Dapil Jabar X agar terpilih menjadi anggota DPR RI. Ia berharap bisa menjadi wakil rakyat yang amanah, profesional, dan responsif.

“Saya mohon doa dan restu dari masyarakat di Dapil Jabar X agar bisa terpilih menjadi anggota DPR RI. Saya ingin menjadi wakil rakyat yang amanah, profesional, dan responsif. Saya siap melayani dan mengabdi kepada masyarakat,” pungkas Fredi.

Berita Terkait

Golkar Ciamis Rayakan HUT ke-61, Perkuat Komitmen Kebersamaan dan Sinergi dengan Pemerintah
Estafet Kepemimpinan PKS Ciamis Resmi Beralih ke Didi Sukardi
PKS Tetapkan Struktur Baru, Ini Respons Miranti Mayangsari
DPD PKS Ciamis Gelar Musyawarah Cabang Serentak, Lantik Pengurus DPC 2025–2028
KPU Ciamis Tetapkan Herdiat Sunarya Sebagai Bupati Terpilih
Empat Nama Mencuat Sebagai Calon Wakil Bupati Ciamis
Pasangan Herdiat-Yana Menang Telak di Pilbup Ciamis 2024
Kader PKS Miranti Mayangsari Kenang Almarhum Yana Diana Putra sebagai Figur Teladan

Berita Terkait

Senin, 20 Oktober 2025 - 15:41 WIB

Kemenag Ciamis Dorong Siswa Madrasah Ukir Prestasi di OMI Nasional 2025

Senin, 20 Oktober 2025 - 14:10 WIB

Gurame Soang Asli Ciamis Siap Didaftarkan sebagai Varietas Unggulan Nasional

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 13:51 WIB

BAZNAS Ciamis Hadirkan Layanan Ganti Oli dan Pangkas Rambut Gratis di Program Abdi Nagri Nganjang ka Warga

Jumat, 17 Oktober 2025 - 19:43 WIB

Masyarakat Penghasil Tembakau Ciamis Dapat Bantuan Alat Masak dan Mesin Jahit

Jumat, 17 Oktober 2025 - 19:39 WIB

Puluhan Layanan Publik Hadir di Ciamis, Bupati Herdiat: Pemerintah Harus Dekat dengan Warga

Rabu, 15 Oktober 2025 - 16:11 WIB

DP2KBP3A Ciamis Dorong PEKKA Naik Kelas Melalui Pameran Olahan Pangan dan Kerajinan

Rabu, 15 Oktober 2025 - 15:46 WIB

Tim Pembina Posyandu Ciamis Dorong Implementasi Layanan 6 SPM di Seluruh Kecamatan

Selasa, 14 Oktober 2025 - 12:21 WIB

DPRKPLH Ciamis Maksimalkan Armada untuk Penanganan Limbah Tinja

Berita Terbaru

error: Content is protected !!