DPP FSP KEP KSPI Gelar Audiensi dengan Kemenaker, Bahas Peningkatan SDM Pekerja

- Penulis

Jumat, 9 Agustus 2024 - 07:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Audiensi dengan Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia di Jakarta, Rabu (7/8/2024).

Audiensi dengan Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia di Jakarta, Rabu (7/8/2024).

Berita Jakarta, Asajabar.com – Dewan Pengurus Pusat Federasi Serikat Pekerja Kimia, Energi, dan Pertambangan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (DPP FSP KEP KSPI) mengadakan audiensi dengan Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia di Jakarta, Rabu (7/8/2024).

Pertemuan ini dilakukan untuk membahas program peningkatan sumber daya manusia (SDM) di kalangan pekerja.

Audiensi tersebut dihadiri langsung oleh Direktorat Jenderal Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial, Dra. Indah Anggoro Putri, M.Bus, beserta jajarannya.

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari Rapat Kerja Nasional (Rakernas) FSP KEP yang digelar pada 30 dan 31 Juli 2024 lalu, di mana telah disempurnakan Program Kerja Munas Ke-VI dengan menetapkan 7 resolusi dan modul pendidikan sebagai standar pelatihan berjenjang bagi anggota FSP KEP.

Baca Juga :  Menteri Nusron Wahid Saksikan Penandatanganan MoU Antara BPN Jatim dan PWNU

Ketua Umum FSP KEP KSPI, Sunandar, menyampaikan bahwa FSP KEP memiliki visi untuk menjadi organisasi yang profesional dan mandiri. Untuk mewujudkan hal tersebut, diperlukan dukungan dan kerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja, terutama dalam hal peningkatan SDM melalui Balai Latihan Kerja.

“FSP KEP bercita-cita menjadi organisasi yang profesional dan mandiri, sehingga perlu adanya dukungan serta kerja sama dengan Kementerian Tenaga Kerja, khususnya dalam peningkatan SDM baik pengurus maupun anggotanya melalui Balai Latihan Kerja,” ujar Sunandar.

Sunandar juga menekankan pentingnya pelatihan di Balai Latihan Kerja yang diselenggarakan di berbagai provinsi untuk memberikan manfaat yang signifikan bagi para pekerja.

Baca Juga :  Kolaborasi Bersama BIN dan Kemenhan Jadi Kekuatan Baru Lawan Mafia Tanah

Menurutnya, peningkatan kemampuan dan keterampilan ini akan berdampak positif dalam menciptakan lapangan kerja baru.

Menanggapi hal tersebut, Indah Anggoro Putri menyatakan bahwa Kementerian Tenaga Kerja terbuka untuk berkomunikasi dan menerima masukan terkait isu ketenagakerjaan.

Ia juga berharap DPP FSP KEP terus bersemangat dalam menjadikan organisasi yang profesional dan mandiri.

“DPP FSP KEP harus menjalankan hasil Rakernas dengan sungguh-sungguh, terutama terkait 7 resolusi yang telah disepakati oleh seluruh peserta Rakernas. Insya Allah, FSP KEP akan menjadi organisasi yang profesional dan mandiri,” tutup Indah. (GERI/ASAJABAR)

Berita Terkait

Menteri Nusron Wahid Saksikan Penandatanganan MoU Antara BPN Jatim dan PWNU
Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Dorong Transformasi Pelayanan Publik
Sinergi Reforma Agraria dan Asta Cita: Langkah Strategis Menuju Kemandirian Bangsa
Nusron Wahid Hadiri Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan
Misi Wamen ATR/BPN: Kelola Tanah untuk Rakyat dan Negara, Bukan Korporasi
Kementerian ATR/BPN Lakukan Penataan SDM untuk Tingkatkan Pelayanan Publik
Ribuan Relawan Hadiri Apel Akbar Solidaritas Palestina di Jakarta Timur
Kolaborasi Bersama BIN dan Kemenhan Jadi Kekuatan Baru Lawan Mafia Tanah

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 14:02 WIB

Menteri Nusron Wahid Saksikan Penandatanganan MoU Antara BPN Jatim dan PWNU

Kamis, 21 November 2024 - 14:58 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Dorong Transformasi Pelayanan Publik

Selasa, 19 November 2024 - 12:34 WIB

Nusron Wahid Hadiri Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan

Senin, 18 November 2024 - 11:09 WIB

Misi Wamen ATR/BPN: Kelola Tanah untuk Rakyat dan Negara, Bukan Korporasi

Senin, 18 November 2024 - 10:48 WIB

Kementerian ATR/BPN Lakukan Penataan SDM untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Senin, 18 November 2024 - 10:32 WIB

Ribuan Relawan Hadiri Apel Akbar Solidaritas Palestina di Jakarta Timur

Minggu, 17 November 2024 - 19:59 WIB

Kolaborasi Bersama BIN dan Kemenhan Jadi Kekuatan Baru Lawan Mafia Tanah

Jumat, 15 November 2024 - 17:33 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Tegaskan Komitmen Berantas Mafia Tanah di Indonesia

Berita Terbaru