Disdik Ciamis Kembangkan Program Pendidikan Guru Transformatif, Ciptakan Guru Berkualitas dan Inovatif

- Penulis

Rabu, 4 September 2024 - 17:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penutupan Program Pendidikan Guru Transformatif Angkatan III di Aula Disdik Ciamis, Rabu (4/9/2024).

Penutupan Program Pendidikan Guru Transformatif Angkatan III di Aula Disdik Ciamis, Rabu (4/9/2024).

Berita Ciamis, Asajabar.com – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis telah berhasil melaksanakan Program Pendidikan Guru Transformatif, yang kini telah mencapai Angkatan III.

Program ini dirancang untuk mengembangkan kompetensi guru sesuai dengan perkembangan zaman, termasuk memperhatikan aspek psikologi anak dan kemajuan teknologi.

Kepala Disdik Ciamis, Erwan Darmawan, menjelaskan bahwa Program Guru Transformatif bertujuan untuk menghasilkan guru-guru yang mampu beradaptasi dengan perubahan zaman dan siap menghadapi tantangan di dunia pendidikan saat ini.

“Program ini bukan sekadar seremoni, tapi bertujuan mendorong guru untuk menerapkan metode baru dan menyebarkan pengetahuan kepada rekan sejawat serta anak didik,” ujar Erwan usai menghadiri penutupan Program Pendidikan Guru Transformatif Angkatan III di Aula Disdik Ciamis, Rabu (4/9/2024).

Baca Juga :  Tiga Hutan Ciamis Diusulkan Jadi Hutan Konservasi, Herdiat Sunarya Tekankan Manfaat bagi Warga

Sejak dimulai, program ini telah melibatkan 390 peserta dalam tiga angkatan dan akan terus dilanjutkan. Guru-guru yang terpilih mendapatkan pelatihan khusus dengan modul yang dirancang untuk meningkatkan kompetensi mereka.

Erwan menegaskan perbedaan mendasar antara Program Guru Transformatif dengan Program Guru Penggerak yang merupakan inisiatif pemerintah pusat.

“Program Guru Penggerak adalah program dari pemerintah pusat, sementara Program Guru Transformatif adalah inovasi lokal yang dikembangkan oleh fasilitator dan pengawas pendidikan di Kabupaten Ciamis,” jelasnya.

Meski demikian, Erwan menyebut bahwa Program Guru Transformatif tetap mengadopsi beberapa elemen dari Program Guru Penggerak, namun dengan penyesuaian lebih relevan untuk kebutuhan dan kondisi lokal di Ciamis.

“Kami mengadopsi beberapa elemen dari Program Guru Penggerak, namun dengan penyesuaian untuk kondisi lokal,” tambahnya.

Baca Juga :  Prevalensi Stunting di Ciamis Meningkat Tajam, TPPS Siapkan Langkah Konkret

Selain itu, Erwan mengajak seluruh instansi pendidikan di Kabupaten Ciamis untuk bersatu mengatasi berbagai isu negatif, termasuk bullying.

Ia menekankan pentingnya komitmen semua pihak di lingkungan pendidikan untuk melakukan hal-hal positif guna meminimalisir munculnya isu-isu negatif.

“Kami ingin mengajak semua pihak di dunia pendidikan untuk bersatu dan berkomitmen dalam melakukan hal positif agar isu-isu negatif dapat diminimalisir,” ujarnya.

Sebagai langkah konkret, Disdik Ciamis akan membentuk tim khusus di setiap satuan pendidikan untuk menangani kasus bullying dan perundungan. Tim ini akan melibatkan komite sekolah, kepala sekolah, serta tokoh masyarakat setempat, dengan harapan dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan kondusif bagi seluruh peserta didik. (TONY/NHA/ASAJABAR)

Berita Terkait

Kuliah Umum Unigal Bahas Strategi Pengelolaan Sumber Daya Alam di Asia
PPI Ciamis Pecahkan Rekor Penerimaan Calon Paskibra 2025 dengan 1.904 Peserta
Siswa SDN 7 Ciamis Raih Gelar Duta Pariwisata Cilik Nasional 2024
Kornel Soemardi Berbagi Kunci Sukses Kewirausahaan Kepada Mahasiswa Unigal 
Unigal Ciamis Gelar Kuliah Umum Internasional tentang Wirausaha Berkelanjutan
Inovasi Baru, Meja Taman dari Sampah Plastik Karya Fakultas Teknik Unigal Ciamis
KKRA Ciamis Gelar Manasik Haji, Kenalkan Ibadah Haji kepada Anak-Anak Sejak Dini
Menteri ATR/BPN AHY Beri Kuliah Umum di UNPAD, Bahas Sertipikat Tanah Elektronik

Berita Terkait

Minggu, 13 Oktober 2024 - 22:03 WIB

PPI Ciamis Pecahkan Rekor Penerimaan Calon Paskibra 2025 dengan 1.904 Peserta

Jumat, 11 Oktober 2024 - 16:57 WIB

Siswa SDN 7 Ciamis Raih Gelar Duta Pariwisata Cilik Nasional 2024

Kamis, 10 Oktober 2024 - 14:13 WIB

Kornel Soemardi Berbagi Kunci Sukses Kewirausahaan Kepada Mahasiswa Unigal 

Kamis, 26 September 2024 - 10:06 WIB

Unigal Ciamis Gelar Kuliah Umum Internasional tentang Wirausaha Berkelanjutan

Senin, 23 September 2024 - 21:17 WIB

Inovasi Baru, Meja Taman dari Sampah Plastik Karya Fakultas Teknik Unigal Ciamis

Sabtu, 21 September 2024 - 18:35 WIB

KKRA Ciamis Gelar Manasik Haji, Kenalkan Ibadah Haji kepada Anak-Anak Sejak Dini

Jumat, 20 September 2024 - 11:28 WIB

Menteri ATR/BPN AHY Beri Kuliah Umum di UNPAD, Bahas Sertipikat Tanah Elektronik

Jumat, 13 September 2024 - 17:12 WIB

Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru di Unigal Ciamis Sesuai Pedoman Dikti yang Ketat

Berita Terbaru

error: Content is protected !!