Bawaslu Ciamis Ungkap Hasil Pengawasan Kampanye Pemilu 2024

- Penulis

Sabtu, 10 Februari 2024 - 06:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Konferensi pers Bawaslu Ciamis pada Kamis (8/2/2024). 

Konferensi pers Bawaslu Ciamis pada Kamis (8/2/2024). 

Berita Ciamis, Asajabar.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengungkapkan hasil pengawasan masa kampanye Pemilu 2024.

Mulai dari 28 November 2023 hingga awal Februari 2024, Bawaslu Ciamis telah mencatat 6 temuan dan menerima 3 laporan terkait potensi pelanggaran.

Ketua Bawaslu Ciamis, Jajang Miftahudin, menjelaskan hasil pengawasan tersebut dalam sebuah konferensi pers pada Kamis (8/2/2024).

Temuan yang diungkapkan mencakup dugaan pelanggaran netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), netralitas pendamping desa, hingga dugaan pemberian materi kampanye.

Baca Juga :  FPI Jakarta Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI 2024

“Diantaranya adalah dugaan kampanye di tempat ibadah, dugaan pemberian materi, dan dugaan pelanggaran lainnya yang masih dalam proses penyelidikan,” ujar Jajang.

Sementara itu, dari 3 laporan yang diterima, termasuk dugaan pembagian materi kampanye serta dugaan perusakan dan pemasangan Alat Peraga Kampanye (APK) yang tidak sesuai ketentuan.

Bawaslu Ciamis menjalankan tindakan pencegahan dengan merujuk pada Perbawaslu Nomor 11 Tahun 2023 tentang Pengawasan Pemilu, sebagai langkah awal sebelum tahapan kampanye Pemilu dimulai.

Baca Juga :  Ciamis Masih Kekurangan Tenaga Penilik, Disdik Usulkan Penambahan Jumlah

Selain mengungkapkan hasil pengawasan, Bawaslu Ciamis juga memberikan imbauan kepada berbagai pihak untuk mencegah pelanggaran kampanye.

Ini termasuk imbauan untuk menertibkan APK, menjaga netralitas ASN, hingga imbauan terkait penggunaan tempat ibadah dalam kampanye.

Di samping itu, total penggunaan APK di tempat umum di Ciamis selama masa kampanye mencapai 14.513. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Kepala Desa dan Perangkat Desa Ciamis Diberi Pemahaman Soal Netralitas di Pilkada
FPI Jakarta Resmi Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI 2024
Senam Massal HUT Golkar ke-60 di Ciamis, Sehat, Kompak, dan Meriah
AMS Kabupaten Ciamis Nyatakan Dukungan untuk Syaikhu-Ilham di Pilgub Jabar 2024
Herdiat-Yana Gencarkan Konsolidasi Pemenangan Pilkada 2024 di Kecamatan Baregbeg dan Sadananya
Bawaslu Ciamis Serukan Pengawasan Partisipatif, Gen Z Jadi Sasaran Utama
Soroti Sektor Pertanian, Herdiat-Yana Janjikan Kesejahteraan Petani Ciamis
Konsolidasi PBB: Herdiat-Yana Dipandang Sebagai Pasangan Ideal untuk Ciamis

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:46 WIB

Ciamis Masih Kekurangan Tenaga Penilik, Disdik Usulkan Penambahan Jumlah

Kamis, 14 November 2024 - 20:26 WIB

H Wawan S Ariefin Tekankan Pentingnya Pembina Pramuka Sebagai Panutan Generasi Muda

Kamis, 14 November 2024 - 18:29 WIB

Kwarran Cihaurbeuti Gelar Orientasi Mabi dan Pelantikan Pembina KMD

Selasa, 12 November 2024 - 20:26 WIB

Angkat Kearifan Lokal, SMAN 1 Ciamis Sukses Gelar Exis 2024

Selasa, 12 November 2024 - 19:56 WIB

Pemkab Ciamis Beri Pembekalan Ilmu Manajemen untuk Remaja Masjid Tingkat SLTP

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:03 WIB

Sambut Hari Santri Nasional, Fatayat NU Ciamis Fokus Berdayakan Perempuan dan Anak

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:16 WIB

Kuliah Umum Unigal Bahas Strategi Pengelolaan Sumber Daya Alam di Asia

Minggu, 13 Oktober 2024 - 22:03 WIB

PPI Ciamis Pecahkan Rekor Penerimaan Calon Paskibra 2025 dengan 1.904 Peserta

Berita Terbaru

Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan (KKK).

Nasional

Nusron Wahid Hadiri Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan

Selasa, 19 Nov 2024 - 12:34 WIB