Tina Wiryawati Komitmen Mendorong Peningkatan Ekonomi Daerah Untuk Kesejahteraan Masyarakat

- Redaktur

Selasa, 23 Mei 2023 - 15:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD Provinsi Jabar Dapil XIII (Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran), Hj. Tina Wiryawati.

Anggota DPRD Provinsi Jabar Dapil XIII (Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran), Hj. Tina Wiryawati.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Anggota DPRD Provinsi Jabar Dapil XIII (Kuningan, Ciamis, Banjar dan Pangandaran), Hj. Tina Wiryawati memberikan informasi tentang langkah-langkah konkret untuk memperkuat semangat kebangkitan nasional di Jawa Barat.

Ia mengaku berkomitmen untuk mendukung segala upaya yang dapat membangkitkan semangat kebangsaan dan memajukan Jawa Barat.

Momentum Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) untuk mengingat kembali perjuangan para pahlawan kita dan memperkuat kesatuan dalam mencapai cita-cita bersama,” ujar Hj. Tina Wiryawati selaku Legislator dari Fraksi Gerindra.

Ia menyoroti pentingnya pendidikan sejarah dalam membentuk identitas nasional yang kuat.

Menurut Tina, generasi muda perlu memiliki pemahaman yang mendalam tentang sejarah bangsa untuk menghargai perjuangan yang telah dilakukan oleh para pahlawan.

“Semangat kebangkitan nasional akan terus berkobar di hati setiap generasi muda melalui pendidikan sejarah yang baik.

Baca Juga :  Tim Pembina Posyandu Ciamis Dorong Implementasi Layanan 6 SPM di Seluruh Kecamatan

Selain itu kata Tina, peran perempuan sangat penting dalam memperjuangkan kebangkitan nasional.

“Kunci untuk mencapai kesuksesan kita sebagai bangsa yang berdaulat yaitu adanya keterlibatan kaum perempuan dalam segala aspek kehidupan sosial dan politik.

Tina mengungkapkan bahwa DPRD Jabar akan menginisiasi beberapa program pelatihan, diantaranya pelatihan sejarah bagi guru-guru dan kegiatan yang mengedukasi masyarakat tentang perjuangan bangsa.

Selain itu juga akan membentuk forum diskusi maupun dialog untuk memperkuat partisipasi aktif masyarakat dalam proses pembangunan daerah.

Juga berkomitmen untuk terus mendorong program-program yang bertujuan untuk memperkuat identitas nasional, memajukan ekonomi daerah, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Jawa Barat.

Tina juga mengajak masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam mewujudkan kebangkitan nasional. Sehingga dengan semangat kebangkitan nasional yang kuat dapat meraih kemajuan dan mengatasi berbagai tantangan yang dihadapi.

Baca Juga :  DPRKPLH Ciamis Maksimalkan Armada untuk Penanganan Limbah Tinja

Ia juga mengungkapkan komitmennya dalam bekerja sama dengan pemerintah daerah dan berbagai lembaga terkait untuk mendorong pembangunan infrastruktur yang mendukung pertumbuhan ekonomi di Jawa Barat.

Tina menuturkan bahwa pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif akan menciptakan lapangan kerja dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta membawa manfaat yang merata bagi seluruh wilayah.

“Pentingnya kerja sama antara masyarakat, pemerintah, dan sektor swasta dalam mempercepat pembangunan.

Tina juga mendorong adanya sinergi yang kuat antara berbagai pihak untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif.

Sehingga daya saing sektor ekonomi dapat meningkatkan serta mendukung pengembangan industri dan sektor pariwisata di Jawa Barat. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

BAZNAS Ciamis Hadirkan Layanan Ganti Oli dan Pangkas Rambut Gratis di Program Abdi Nagri Nganjang ka Warga
Masyarakat Penghasil Tembakau Ciamis Dapat Bantuan Alat Masak dan Mesin Jahit
Puluhan Layanan Publik Hadir di Ciamis, Bupati Herdiat: Pemerintah Harus Dekat dengan Warga
DP2KBP3A Ciamis Dorong PEKKA Naik Kelas Melalui Pameran Olahan Pangan dan Kerajinan
Tim Pembina Posyandu Ciamis Dorong Implementasi Layanan 6 SPM di Seluruh Kecamatan
DPRKPLH Ciamis Maksimalkan Armada untuk Penanganan Limbah Tinja
Tausyiah Ketua MUI Kabupaten Ciamis, Drs KH Saeful Ujun
KP3 Ciamis Bahas Serius Permasalahan Pupuk Bersubsidi

Berita Terkait

Minggu, 19 Oktober 2025 - 16:58 WIB

Nusron Wahid Minta BPN Daerah Bangun Konsolidasi dengan Pemda Demi Kelancaran PTSL

Minggu, 19 Oktober 2025 - 16:43 WIB

Pudji Prasetijanto Hadi: Pengendalian Internal Harus Jadi Tanggung Jawab Bersama

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:54 WIB

Kolaborasi ATR/BPN, Kemenag, dan Kampus Dorong Legalitas Tanah Wakaf Lewat KKN Tematik

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:43 WIB

Menteri ATR/BPN Lepas 500 Mahasiswa UIN Pekalongan, Dorong Penguatan Kesadaran Hukum Pertanahan Umat

Rabu, 15 Oktober 2025 - 17:36 WIB

Sinergi ATR/BPN dan Kemenag, Mahasiswa UIN Pekalongan Diterjunkan Amankan Aset Wakaf

Senin, 13 Oktober 2025 - 16:26 WIB

UIN Pekalongan dan Kementerian ATR/BPN Kolaborasi Luncurkan KKN Tematik

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:48 WIB

Nusron Wahid Tekankan Transformasi Layanan Pertanahan yang Cepat, Bersih, dan Transparan

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:37 WIB

Aset Umat Harus Diamankan Melalui Sertipikasi Tanah Wakaf

Berita Terbaru

error: Content is protected !!