KPU Ciamis Siapkan Ruang Madrasah untuk TPS, Hindari Kerusakan Surat Suara

- Penulis

Rabu, 7 Februari 2024 - 14:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rakor Pengelolaan Logistik Pemilu 2024 bersama PPK se-Ciamis di Aula Disdik Ciamis, Selasa (6/2/2024).

Rakor Pengelolaan Logistik Pemilu 2024 bersama PPK se-Ciamis di Aula Disdik Ciamis, Selasa (6/2/2024).

Berita Ciamis, Asajabar.com – KPU Ciamis menganjurkan agar lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pemilu 2024 tidak berada di luar ruangan, melainkan dipindah ke dalam ruangan.

Hal ini untuk mengantisipasi kemungkinan turunnya hujan deras yang disertai angin kencang pada hari pemilihan presiden dan legislatif, 17 Februari 2024.

“Perkiraan cuaca pada bulan Februari hingga Maret menunjukkan kemungkinan turunnya hujan deras yang berlangsung lama disertai angin kencang.

Oleh karena itu, kami telah mengingatkan PPS dan KPPS untuk menyelenggarakan TPS dalam ruangan. Jangan dipaksakan di luar ruangan,” kata Ketua KPU Ciamis, Oong Ramdani, saat Rakor Pengelolaan Logistik Pemilu 2024 bersama PPK se-Ciamis di Aula Disdik Ciamis, Selasa (6/2/2024).

Baca Juga :  Kuliah Umum Unigal Bahas Strategi Pengelolaan Sumber Daya Alam di Asia

Oong menambahkan, KPU Ciamis juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Ciamis dan Kantor Kemenag Ciamis untuk menggunakan ruang kelas atau ruang madrasah sebagai lokasi TPS.

Ruang kelas SD, SMP, TK/PAUD, serta ruang madrasah dan diniyah yang ada di masing-masing lingkungan dapat digunakan sebagai lokasi TPS.

Dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 965.599 orang, Ciamis memiliki 3.943 TPS dan 4 TPS khusus untuk Pemilu 2024, termasuk 2 TPS khusus di lembaga pemasyarakatan dan 2 TPS khusus di pesantren.

Baca Juga :  Prevalensi Stunting di Ciamis Meningkat Tajam, TPPS Siapkan Langkah Konkret

KPU Ciamis telah memulai pendistribusian logistik pemilu sejak tanggal 2 Februari 2024, dari 3 gudang ke tingkat PPK.

Logistik yang telah didistribusikan termasuk 5 jenis surat suara, seperti surat suara Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (PWP), surat suara untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD), DPR RI, DPRD Jabar, dan DPRD Ciamis.

Pendistribusian surat suara dilakukan dengan pengawalan petugas dan menggunakan mobil box untuk menghindari dampak cuaca buruk.

Surat suara disimpan di ruang yang tidak bocor dan aman di tingkat PPK untuk menghindari kerusakan akibat hujan atau gangguan keamanan. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Logistik Pilkada di Ciamis Sudah 100 Persen Siap Didistribusikan
Demokrat Targetkan Kemenangan 80 Persen untuk Pasangan Herdiat-Yana di Pilkada Ciamis
Tiga Hutan Ciamis Diusulkan Jadi Hutan Konservasi, Herdiat Sunarya Tekankan Manfaat bagi Warga
Pengucapan Sumpah Pimpinan DPRD Ciamis Berlangsung Khidmat dan Sukses
Kotak Kosong Nomor 1, Herdiat-Yana Nomor 2
Kotak Kosong Sah untuk Dikampanyekan dalam Pilkada Ciamis 2024 ?
Relawan Bumi Galuh Gelar Rapat Koordinasi Pemenangan Herdiat Yana di Ciamis
DPD PKS Ciamis Gelar Muludan Bersama Herdiat Sunarya

Berita Terkait

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 17:01 WIB

Menteri ATR/BPN AHY Ungkap Kasus Mafia Tanah di Bandung, Kerugian Capai Rp3,65 Triliun

Jumat, 18 Oktober 2024 - 18:34 WIB

Menteri AHY Dinobatkan sebagai Tokoh Transformasi Digital di Bidang Pertanahan

Jumat, 18 Oktober 2024 - 15:06 WIB

Ratusan Ribu Buruh Siap Gelar Aksi Serentak di 350 Kabupaten/Kota di Indonesia

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:46 WIB

Kementerian ATR/BPN Lakukan Transformasi Digital untuk Mitigasi Sengketa Tanah

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:15 WIB

Komitmen Berantas Mafia Tanah, Menteri AHY Ungkap Kasus Besar di Bekasi

Senin, 14 Oktober 2024 - 20:44 WIB

Menteri AHY Lantik 67 Pejabat Baru di Lingkungan Kementerian ATR/BPN

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 19:47 WIB

Said Iqbal: 100 Ribu Buruh Siap Gelar Aksi Tuntut Kenaikan Upah 2025

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 19:34 WIB

Annisa Pohan Ajak Anggota IKAWATI Sosialisasikan Sertipikat Tanah Elektronik

Berita Terbaru

error: Content is protected !!