Berita Ciamis, Asajabar.com – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Ciamis menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman kantor DPKP, Kamis (19/9/2024).
Kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemerintah daerah untuk menjaga stabilitas harga pangan di pasar sekaligus membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan DPKP Ciamis, Dadan Suhendar, menyatakan bahwa Gerakan Pangan Murah merupakan langkah konkret untuk mendukung masyarakat.
“Inisiatif ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pangan, terutama di tengah situasi ekonomi yang menantang,” ujar Dadan.
Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini terlihat cukup tinggi, mengingat harga-harga pangan yang ditawarkan terbilang lebih murah dibandingkan harga pasar.
Dalam operasi pasar murah tersebut, masyarakat dapat membeli berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang sangat terjangkau.
Di antaranya, beras SPHP 5 kg dijual seharga Rp 57.500, gula pasir 1 kg Rp 16.000, minyak goreng Rizki 800 ml Rp 15.500, hati ayam 1,5 kg Rp 10.000, ayam broiler 1 kg Rp 30.000, serta ayam pejantan 6 ons seharga Rp 25.000. Selain itu, sayuran dijual dengan kisaran harga antara Rp 5.000 hingga Rp 7.000.
Dadan berharap, kegiatan seperti ini dapat menjadi solusi bagi masyarakat dalam mendapatkan bahan pangan berkualitas dengan harga yang terjangkau, serta membantu menjaga stabilitas harga di pasar lokal.
“Kami harap program ini bisa terus berlanjut dan bermanfaat bagi masyarakat Ciamis,” tutup Dadan. (TONY/NHA/ASAJABAR)