Konsultasi Publik Satpol PP Ciamis Fokus pada Pelayanan Inovatif

- Penulis

Jumat, 22 November 2024 - 08:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Forum Konsultasi Publik Satpol PP Ciamis.

Forum Konsultasi Publik Satpol PP Ciamis.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Ciamis menggelar Forum Konsultasi Publik di Aula Dinas Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) Ciamis, Kamis (21/11/2024).

Forum ini dihadiri berbagai unsur, termasuk Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), pelaku usaha, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), serta awak media.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja Satpol PP sekaligus mengumpulkan masukan terkait layanan berbasis digital yang sedang dikembangkan.

Kepala Satpol PP Kabupaten Ciamis, Uga Yugaswara, mengatakan bahwa forum tersebut merupakan momentum penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.

Baca Juga :  BTB Ikuti Simulasi Tanggap Bencana, Langkah Antisipatif Hadapi Tantangan Alam Selama Pilkada 2024

“Forum ini menjadi ajang evaluasi atas kinerja kami sekaligus wadah untuk mendengar masukan dari masyarakat, terutama terkait inovasi layanan berbasis digital,” ujar Uga.

Ia menjelaskan bahwa digitalisasi menjadi prioritas utama Satpol PP, khususnya dalam bidang penegakan peraturan daerah dan penanganan permasalahan sosial, seperti Orang dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) dan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS).

Baca Juga :  Tina Wiryawati Turun Langsung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Ciamis

Menurut Uga, penerapan sistem berbasis data mulai dilakukan untuk meningkatkan efisiensi dan akurasi pelayanan.

“Kami telah memulai integrasi digital untuk beberapa layanan. Harapannya, sistem ini dapat terus berkembang sehingga memberikan solusi praktis dalam pelayanan publik, khususnya hingga tahun 2025,” tambahnya.

Forum ini juga menjadi ruang dialog antara Satpol PP dan masyarakat, membuka peluang untuk menerima ide-ide inovatif dalam pengembangan layanan publik yang lebih baik di masa depan. (PT)

Penulis : Putri

Editor : Tony, Z

Berita Terkait

BPN Ciamis Serahkan 594 Sertipikat PTSL di Desa Maparah, Kecamatan Panjalu
BTB Ikuti Simulasi Tanggap Bencana, Langkah Antisipatif Hadapi Tantangan Alam Selama Pilkada 2024
Tina Wiryawati Turun Langsung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Ciamis
Kunjungi Pangandaran, Tina Wiryawati Perjuangkan Infrastruktur untuk Warga Desa
Hadapi Musim Hujan, Tina Wiryawati Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan
Proyek Irigasi di Ciamis Dijadwalkan Selesai pada 17 Desember
Baznas dan Kemenag Ciamis Luncurkan Kampung Zakat di Desa Cisontrol
Pemkab Ciamis Raih Penghargaan P2DD Terbaik Kedua Wilayah Jawa-Bali

Berita Terkait

Jumat, 22 November 2024 - 14:02 WIB

Menteri Nusron Wahid Saksikan Penandatanganan MoU Antara BPN Jatim dan PWNU

Kamis, 21 November 2024 - 14:58 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Dorong Transformasi Pelayanan Publik

Selasa, 19 November 2024 - 12:34 WIB

Nusron Wahid Hadiri Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan

Senin, 18 November 2024 - 11:09 WIB

Misi Wamen ATR/BPN: Kelola Tanah untuk Rakyat dan Negara, Bukan Korporasi

Senin, 18 November 2024 - 10:48 WIB

Kementerian ATR/BPN Lakukan Penataan SDM untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Senin, 18 November 2024 - 10:32 WIB

Ribuan Relawan Hadiri Apel Akbar Solidaritas Palestina di Jakarta Timur

Minggu, 17 November 2024 - 19:59 WIB

Kolaborasi Bersama BIN dan Kemenhan Jadi Kekuatan Baru Lawan Mafia Tanah

Jumat, 15 November 2024 - 17:33 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Tegaskan Komitmen Berantas Mafia Tanah di Indonesia

Berita Terbaru