Baznas Ciamis Apresiasi Konsistensi Asajabar dalam Publikasi Gerakan Zakat

- Redaktur

Rabu, 22 Januari 2025 - 19:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemimpin Redaksi Asajabar.com, Tony Zanuary, S.I.P (Ke-5 dari kiri).

Pemimpin Redaksi Asajabar.com, Tony Zanuary, S.I.P (Ke-5 dari kiri).

Berita Ciamis, Asajabar.com – Media online Asajabar.com meraih penghargaan sebagai Media Partner News Formal Pendukung Gerakan Zakat Terbaik dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Ciamis.

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Ketua I Bidang Penghimpunan Baznas Ciamis, Drs. H. Nurjamil Alisyahbana, MM, kepada Pemimpin Redaksi Asajabar.com, Tony Zanuary, S.I.P, dalam acara peringatan Milad Baznas ke-24 yang berlangsung di Aula Sekretariat Daerah Ciamis, Rabu (22/1/2025).

Sekretaris Baznas Ciamis, Kikin Muttaqin, M.Pd, menyampaikan bahwa penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan konsistensi Asajabar.com dalam mendukung publikasi gerakan zakat serta program-program Baznas Ciamis.

“Melalui rapat pleno pimpinan dan keputusan resmi, kami menilai Asajabar.com konsisten dan istiqamah dalam memberitakan berbagai kegiatan, program, dan capaian Baznas Ciamis.

Baca Juga :  Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Minimal Pendidikan SMA

Media ini selalu menunjukkan integritas sebagai mitra dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,” ujar Kikin.

Ia juga menekankan pentingnya peran media dalam mendukung ekosistem pengelolaan zakat di masyarakat.

“Media membantu meningkatkan pemahaman masyarakat tentang zakat, infaq, dan sedekah melalui lembaga resmi.

Kami berharap kolaborasi dengan Asajabar.com ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif, khususnya dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menunaikan zakat,” tambahnya.

Pemimpin Redaksi Asajabar.com, Tony Zanuary, S.I.P, mengungkapkan rasa syukur atas penghargaan yang diberikan Baznas Ciamis.

Baca Juga :  Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya

“Penghargaan ini merupakan hasil dari kepercayaan dan kemitraan yang terjalin sejak berdirinya Baznas Ciamis pada tahun 2016 lalu. Sebagai insan pers, kami berkomitmen untuk terus mendukung program-program Baznas yang bermanfaat bagi umat,” tutur Tony.

Ia juga berharap Baznas Ciamis dapat terus berkembang dan mencapai target program yang telah direncanakan pada tahun 2025.

“Kami akan terus berkontribusi dalam menyampaikan informasi edukatif kepada masyarakat agar semakin memahami pentingnya zakat sebagai instrumen kesejahteraan umat,” tambahnya.

Penghargaan ini diharapkan menjadi inspirasi bagi media lainnya untuk turut mendukung gerakan zakat yang diinisiasi oleh Baznas, demi mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera.

Berita Terkait

Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya
Dharma Wanita Kemenag Ciamis Gelar Donor Darah Peringati HAB ke-80
Kemenag Ciamis Siapkan Anggaran 2026 yang Efektif dan Tepat Sasaran
Kemenag Ciamis Apresiasi Dukungan Pemda atas Suksesnya Sholawat Kebangsaan
Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Minimal Pendidikan SMA
Pasar Banjarsari Ciamis Akan Direvitalisasi, Anggaran Capai Rp25 Miliar Lebih
BAZNAS Ciamis Targetkan Penghimpunan Zakat Rp30 Miliar pada 2026
Pemkab Ciamis Bentuk Pansel Calon Pimpinan BAZNAS Periode 2026–2031

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 17:49 WIB

Pendaftaran Calon Pimpinan BAZNAS Ciamis Dibuka, Ini Syarat dan Tahapannya

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:32 WIB

Dharma Wanita Kemenag Ciamis Gelar Donor Darah Peringati HAB ke-80

Kamis, 15 Januari 2026 - 07:16 WIB

Kemenag Ciamis Siapkan Anggaran 2026 yang Efektif dan Tepat Sasaran

Rabu, 14 Januari 2026 - 23:09 WIB

Kemenag Ciamis Apresiasi Dukungan Pemda atas Suksesnya Sholawat Kebangsaan

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:59 WIB

Pasar Banjarsari Ciamis Akan Direvitalisasi, Anggaran Capai Rp25 Miliar Lebih

Rabu, 14 Januari 2026 - 08:08 WIB

BAZNAS Ciamis Targetkan Penghimpunan Zakat Rp30 Miliar pada 2026

Selasa, 13 Januari 2026 - 20:39 WIB

Pemkab Ciamis Bentuk Pansel Calon Pimpinan BAZNAS Periode 2026–2031

Selasa, 13 Januari 2026 - 19:04 WIB

Hibah Lembaga Keagamaan di Ciamis Capai Rp16,214 Miliar pada 2025, Ini Penjelasan Kesra

Berita Terbaru

error: Content is protected !!