Kemenag Ciamis Umumkan Jadwal Pemberangkatan Calon Jemaah Haji 2024

- Redaktur

Kamis, 16 Mei 2024 - 19:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon Jemaah Haji asal Ciamis.

Calon Jemaah Haji asal Ciamis.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Ciamis telah mengumumkan jadwal pemberangkatan calon jemaah haji untuk tahun 2024, yang akan dibagi menjadi tiga sesi.

Kepala Kemenag Ciamis, Asep Lukman Hakim, didampingi Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU), Agus Abdullah, menyatakan bahwa pemberangkatan calon jemaah haji Ciamis meliputi kloter 26, 34, dan 53,” Kamis (16/5/2024).

Jadwal Pemberangkatan:
Kloter 26: Berangkat pada Rabu, 22 Mei, pukul 09.00 dari Islamic Center Ciamis, dan tiba di Asrama Haji Bekasi pada pukul 20.00.

Kloter 34: Dijadwalkan berangkat pada Minggu, 26 Mei, pukul 22.00 dari Islamic Center Ciamis, dengan perkiraan kedatangan di Asrama Haji Bekasi pada Senin, 27 Mei, pukul 10.00.

Baca Juga :  Peringatan Hari Guru di SDN 7 Ciamis Penuh Haru, Siswa Beri Cinderamata untuk Guru

Kloter 53: Berangkat pada Selasa, 4 Juni, sekitar pukul 00.00, dan diperkirakan tiba pada Rabu, 5 Juni 2024, sekitar pukul 13.00.

Asep menjelaskan bahwa jumlah calon jemaah dalam kloter 26 adalah 440 orang, termasuk 8 petugas. Kloter 34 memiliki jumlah yang sama, sedangkan kloter 53 terdiri dari 287 calon jemaah dari beberapa kelompok gabungan.

Ia juga menegaskan bahwa hingga saat ini tidak ada jemaah yang gagal berangkat.

Kemenag mengimbau para calon jemaah untuk mempersiapkan diri dengan baik, menjaga kesehatan, dan mengikuti semua aturan yang berlaku, terutama mengingat kondisi cuaca yang ekstrim.

Baca Juga :  Tina Wiryawati Tegaskan Pengawasan Ketat MBG Wajib Dilaksanakan

Jemaah diingatkan untuk memprioritaskan rukun dan wajib haji daripada yang sunah.

Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Ciamis, Drs. KH. Saeful Ujun menyampaikan bahwa terdapat perubahan kebijakan ibadah haji tahun ini.

Calon jemaah haji asal Indonesia tidak akan ditempatkan di Mina Jadid seperti tahun-tahun sebelumnya, melainkan akan dipindahkan ke wilayah Muaishim.

Langkah ini diambil sebagai upaya pemerintah untuk meningkatkan kenyamanan jemaah, khususnya lansia, agar lebih dekat dengan Jamarat,” kata Saeful Ujun. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

PPIH Ciamis Perkuat Pembinaan untuk Kesiapan Jemaah Haji 2026
Kuota Haji Kota Tasikmalaya 2026 Tertinggi di Priangan Timur
Kesadaran Zakat Masih Rendah, Baznas Kota Tasik Tingkatkan Edukasi ke Masyarakat
Tina Wiryawati Tegaskan Pengawasan Ketat MBG Wajib Dilaksanakan
Terharu, Tina Wiryawati Peluk Anak Yatim Saat Kegiatan Sosial di Ciamis
Pemkab Ciamis Terima Hibah Tanah Rampasan Negara dari KPK
Gandeng Banyak Pihak, DoerVoer Ciamis Perkuat Kepedulian untuk Thalasemia
Ribuan Kader TPK Diapresiasi Melalui Dukungan Operasional Tahun Ini

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 15:39 WIB

Sentuh Tanahku dan Digitalisasi Layanan Antar ATR/BPN Meraih Apresiasi Nasional

Kamis, 27 November 2025 - 15:30 WIB

Pelayanan Pertanahan Harus Memberi Kepastian dan Mudah Diakses

Kamis, 27 November 2025 - 15:20 WIB

Nusron Wahid: Tanah Ulayat Harus Dicatat agar Masyarakat Adat Tidak Jadi Penonton

Kamis, 27 November 2025 - 15:11 WIB

Menteri Nusron Tinjau Pemasangan Patok Batas Tanah Ulayat di Jayapura

Kamis, 27 November 2025 - 14:57 WIB

Keterbukaan Informasi Publik Mudah Diakses Lewat Layanan Digital ATR/BPN

Kamis, 27 November 2025 - 13:45 WIB

Wamen Ossy Paparkan Transformasi Digital ATR/BPN pada Uji Publik KIP 2025

Kamis, 27 November 2025 - 13:34 WIB

Nusron Wahid Targetkan Sertipikasi Rumah Ibadah di Papua Tuntas Maksimal Dua Tahun

Kamis, 27 November 2025 - 13:25 WIB

Sekjen ATR/BPN Tegaskan Komitmen Penyelesaian Sengketa Tanah Surabaya Secara Adil dan Transparan

Berita Terbaru

error: Content is protected !!