Berita Jakarta, Asajabar.com – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid, bersama Wakil Menteri (Wamen) ATR/Wakil Kepala (Waka) BPN, Ossy Dermawan, memimpin rapat pimpinan perdana di lingkungan Kementerian ATR/BPN. Rapat tersebut berlangsung pada Selasa (22/10/2024) di Aula Prona, Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta.
Dalam pertemuan ini, Nusron Wahid dan Ossy Dermawan berkesempatan untuk memperkenalkan diri kepada seluruh Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama di kementerian. Selain itu, rapat ini juga menjadi ajang bagi kedua pimpinan untuk mengevaluasi capaian kinerja jajaran Kementerian ATR/BPN.
Pada kesempatan tersebut, Menteri dan Wakil Menteri ATR/BPN memberikan arahan terkait rencana kerja dan target yang akan dicapai oleh kementerian ke depannya. Nusron Wahid menyampaikan harapannya agar pertemuan ini dapat menjadi awal yang baik dalam membangun sinergi dan kolaborasi di internal kementerian untuk mencapai target yang telah ditetapkan.
“Kami berharap pertemuan ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi seluruh jajaran Kementerian ATR/BPN dalam upaya mencapai target yang telah diberikan,” ujar Nusron Wahid.
Pertemuan ini juga diharapkan dapat memperjelas langkah strategis Kementerian ATR/BPN dalam menjalankan program-program prioritas yang telah direncanakan.