Berita Ciamis, Asajabar.com – Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, membuka Bimtek Pemutakhiran Data yang diikuti oleh para Kepala Dusun se-Kabupaten Ciamis di Gedung KH Irfan Hielmy Islam Islamic Center Ciamis, Senin (29/01/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memperbaharui data kependudukan yang berpengaruh pada kualitas pelayanan publik dan pengambilan keputusan.
Bupati Ciamis mengatakan bahwa pemutakhiran data ini sangat penting karena data yang ada saat ini tidak akurat dan tidak sesuai dengan data dari Kemensos dan Kemendagri.
Ia menambahkan bahwa Kabupaten Ciamis kehilangan penduduknya sebanyak 170 ribu orang dari tahun 2021 ke tahun 2022.
“Kami minta data-data yang akurat, karena data ini sangat penting, jika tidak akurat dikhawatirkan bantuan atau lainnya yang tidak tepat sasaran, ” ujarnya.
Bupati Ciamis juga mengapresiasi peran Kadus sebagai ujung tombak dan garda terdepan dalam melayani dan mengayomi masyarakat.
Ia berharap Kadus dapat lebih memahami kondisi masyarakat di wilayahnya masing-masing.
Kepala Disdukcapil Ciamis, Yayan Muhammad Supyan, melaporkan bahwa Bimtek Pemutakhiran Data ini diinisiasi sebagai langkah strategis untuk memastikan kondisi kependudukan yang berstatus data ganda, anomali dan non aktif.
Selain itu, kegiatan ini juga untuk mengetahui secara jelas perkembangan kependudukan baik di tingkat kecamatan, desa, dusun dan Rukun Tetangga. (TONY/ASAJABAR)