Berita Ciamis, Asajabar.com – Puluhan karangan bunga tampak membanjiri Pendopo Bupati Ciamis, Kamis (20/2/2025).
Karangan bunga tersebut berisi ucapan selamat dan sukses atas pelantikan Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, MM, yang kembali dipercaya memimpin Kabupaten Ciamis.
Pantauan Asajabar, karangan bunga terus berdatangan sejak pagi hingga sore hari. Bahkan, beberapa di antaranya baru dipasang pada Kamis sore, memenuhi sisi kiri dan kanan halaman Pendopo Bupati Ciamis.
Ucapan selamat tidak hanya datang dari masyarakat dan instansi pemerintahan, tetapi juga dari berbagai tokoh politik. Salah satunya adalah Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Hj. Tina Wiryawati, SH, MM, yang juga menjabat sebagai Wasekjen DPP Gerindra.
Diketahui, Dr. H. Herdiat Sunarya, MM, dilantik secara serentak bersama ratusan pasangan kepala daerah se-Indonesia oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada hari ini.
Prosesi pelantikan berlangsung khidmat dan menandai awal kepemimpinan baru di berbagai daerah.
Dengan pelantikan ini, Herdiat Sunarya diharapkan dapat melanjutkan berbagai program pembangunan di Ciamis serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di periode kepemimpinannya. (TONY)