Tina Wiryawati Santuni Lansia Diagenda Mapag Shiyam dan Gelar Budaya

- Penulis

Sabtu, 9 Maret 2024 - 12:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota Komisi 1 DPRD Jabar, Hj. Tina Wiryawati, SH menyerahkan uang santunan untuk lansia kepada Kepala Desa Puncak, Mustofa.

Anggota Komisi 1 DPRD Jabar, Hj. Tina Wiryawati, SH menyerahkan uang santunan untuk lansia kepada Kepala Desa Puncak, Mustofa.

Berita Kuningan, Asajabar.com – Sebagai bentuk kepeduliannya terhadap lansia, Anggota Komisi 1 DPRD Provinsi Jabar Fraksi Gerindra, Hj. Tina Wiryawati, SH, memberikan santunan kepada puluhan lansia di Desa Puncak, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Sabtu (9/3/2024).

Santunan tersebut diberikan dalam rangka acara Mapag Shiyam 1445 Hijriyah dan Gelar Budaya yang digelar di Lapangan Voli Mulyaasih.

“Semoga santunan ini bermanfaat bagi lansia yang menerimanya. Saya berharap mereka tetap sehat, bahagia, dan berkah,” kata Tina Wiryawati.

Tina Wiryawati juga mengatakan bahwa dirinya sangat peduli terhadap kesejahteraan lansia di Jabar.

Baca Juga :  Kunjungi Pangandaran, Tina Wiryawati Perjuangkan Infrastruktur untuk Warga Desa

Ia mengklaim telah membuat peraturan daerah (Perda) tentang perlindungan dan pemberdayaan lansia yang memberikan kewenangan kepada pemerintah desa untuk mengalokasikan anggaran dana desa untuk program-program yang berkaitan dengan lansia.

“Perda ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup lansia, baik dari segi kesehatan, sosial, ekonomi, maupun budaya.

Jika ada lansia yang belum mendapatkan bantuan, pemerintah desa bisa menganggarkannya dan menyampaikannya melalui musyawarah pembangunan di tingkat desa,” jelasnya.

Baca Juga :  Tina Wiryawati Turun Langsung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Ciamis

Acara Mapag Shiyam dan Gelar Budaya yang dihadiri oleh Tina Wiryawati ini merupakan salah satu bentuk pelestarian budaya lokal yang masih dilestarikan oleh masyarakat Desa Puncak.

Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan seperti doa bersama dan seni tradisional.

“Kami mengapresiasi kehadiran Ibu Tina Wiryawati yang telah memberikan perhatian dan dukungan kepada lansia dan budaya kami.

Kami berharap kegiatan ini menjadi sarana silaturahmi dan kebersamaan antara masyarakat Desa Puncak,” ujar Tokoh Pemuda Mulyaasih, Ahdiana. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

BTB Ikuti Simulasi Tanggap Bencana, Langkah Antisipatif Hadapi Tantangan Alam Selama Pilkada 2024
Tina Wiryawati Turun Langsung Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Ciamis
Kunjungi Pangandaran, Tina Wiryawati Perjuangkan Infrastruktur untuk Warga Desa
Hadapi Musim Hujan, Tina Wiryawati Ajak Warga Jaga Kebersihan Lingkungan
Proyek Irigasi di Ciamis Dijadwalkan Selesai pada 17 Desember
Baznas dan Kemenag Ciamis Luncurkan Kampung Zakat di Desa Cisontrol
Pemkab Ciamis Raih Penghargaan P2DD Terbaik Kedua Wilayah Jawa-Bali
KPU Ciamis Gelar Training of Trainer untuk Pemantapan Tugas KPPS dan PPS

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:46 WIB

Ciamis Masih Kekurangan Tenaga Penilik, Disdik Usulkan Penambahan Jumlah

Kamis, 14 November 2024 - 20:26 WIB

H Wawan S Ariefin Tekankan Pentingnya Pembina Pramuka Sebagai Panutan Generasi Muda

Kamis, 14 November 2024 - 18:29 WIB

Kwarran Cihaurbeuti Gelar Orientasi Mabi dan Pelantikan Pembina KMD

Selasa, 12 November 2024 - 20:26 WIB

Angkat Kearifan Lokal, SMAN 1 Ciamis Sukses Gelar Exis 2024

Selasa, 12 November 2024 - 19:56 WIB

Pemkab Ciamis Beri Pembekalan Ilmu Manajemen untuk Remaja Masjid Tingkat SLTP

Selasa, 22 Oktober 2024 - 15:03 WIB

Sambut Hari Santri Nasional, Fatayat NU Ciamis Fokus Berdayakan Perempuan dan Anak

Kamis, 17 Oktober 2024 - 09:16 WIB

Kuliah Umum Unigal Bahas Strategi Pengelolaan Sumber Daya Alam di Asia

Minggu, 13 Oktober 2024 - 22:03 WIB

PPI Ciamis Pecahkan Rekor Penerimaan Calon Paskibra 2025 dengan 1.904 Peserta

Berita Terbaru

Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan (KKK).

Nasional

Nusron Wahid Hadiri Pelantikan Kantor Komunikasi Kepresidenan

Selasa, 19 Nov 2024 - 12:34 WIB