Ganjar Pranowo Silaturrahmi Ke Ponpes Darussalam Ciamis dan Berdiri Didepan Ribuan Santri

- Penulis

Senin, 9 Oktober 2023 - 10:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ganjar Pranowo berdiri dihadapan ribuan santri Ponpes Darussalam Ciamis.

Ganjar Pranowo berdiri dihadapan ribuan santri Ponpes Darussalam Ciamis.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Bakal Calon Presiden (Bacapres) dari PDIP, Ganjar Pranowo lakukan kunjungan silaturrahmi ke Pondok Pesantren Darussalam Ciamis, Senin (9/10/2023).

Setibanya dilingkungan Ponpes Darussalam, Ganjar Pranowo disambut suka cita oleh para santri.

Pengasuh Ponpes Darussalam, Prof. Dr. KH. Fadlil Munawwar Manshur, M.S turut mengalungkan sorban kepada Ganjar Pranowo sebelum mempersilahkan masuk menuju kediamannya.

Selama di kediaman, KH. Fadlil Munawwar Manshur dan Ganjar Pranowo tampak begitu akrab.

Sesama alumni Universitas Gajah Mada dan berada di organisasi yang sama yakni Keluarga Alumni Gajah Mada (KAGAMA) obrolan mereka terlihat begitu hangat.

Setelah itu, Ganjar langsung bergegas ke Aula Pondok Pesantren untuk memberikan materi dalam agenda Silaturahmi Kebangsaan di hadapan ribuan santri.

Selama dihadapan santri, Ganjar telah banyak memberikan motivasi dan kiat-kiat sukses.

Baca Juga :  Wali Kota Terpilih Depok, Supian Suri, Hadiri Tasyakuran di Cimanggis

“Ia mengajak para santri agar tidak malas gerak, karena sebuah kesuksesan tidak akan didapat tanpa adanya usaha kerja keras,” kata Ganjar.

Ganjar juga sesekali mengajak para santri untuk berdialog, dan mereka menjawab pertanyaan Ganjar Pranowo dengan sangat antusias.

Ia berharap para santri mampu menjadi SDM yang handal dan mumpuni untuk memenuhi kebutuhan zaman serta dapat menjadi lulusan yang cerdas nan Islami.

Selain mengajak para santri untuk mencapai kesuksesan dengan kiat-kiat dan motivasinya, Ganjar Pranowo juga mengatakan terkait peran pemerintah dalam membangun Ponpes.

“Intervensi pemerintah yakni ikut andil dan berkolaborasi dalam pengembangan Pondok Pesantren,” ucap dia.

Sementara Pengasuh Ponpes Darussalam, KH. Fadlil Munawwar Manshur mengaku bahwa kedatangan Ganjar Pranowo tersebut tidak ada kaitannya dengan obrolan politik.

Baca Juga :  374 Guru Madrasah Ciamis Lakukan Pemberkasan PPG Daljab 2025

“Selama beliau datang tidak ada hal pembicaraan kearah politik, ya lebih kearah pribadi, karena sama-sama alumni di Universitas Gajah Mada,” kata dia.

Ganjar Pranowo sebagai Ketua Kagama, kita bernostalgia, namun dalam hal perkuliahan lebih duluan saya (senior), saya waktu itu berada di Fakultas Ilmu Budaya yang dulunya Fakultas Sastra.

Namun selama Ganjar berkunjung ke Ponpes Darussalam, Fadlil Munawwar mengaku menitipkan pesannya kepada Ganjar Pranowo.

“Ya saya menyampaikan harapan dari dunia pesantren bahwa pesantren kedepan harus lebih diperhatikan lagi, terutama dalam pembangunan sumberdaya manusia dan fisiknya.

Menurut Fadlil, pada hakikatnya Ponpes mempunyai sumbangsih yang cukup besar terhadap kehidupan bangsa dan negara.

“Banyak tokoh nasional berasal dari Ponpes, kemudian mereka mengamalkan ilmunya untuk kepentingan bangsa dan negara,” ucap dia. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

Akankah Pilkades Serentak 2026 di Ciamis Menghasilkan Pemimpin yang Lebih Kompeten?
Wali Kota Terpilih Depok, Supian Suri, Hadiri Tasyakuran di Cimanggis
BPN Ciamis Raih Penghargaan sebagai Lembaga Vertikal Pengelola Zakat Terbaik
Baznas Ciamis Apresiasi Konsistensi Asajabar dalam Publikasi Gerakan Zakat
Milad ke-24 Baznas Ciamis, Momentum Apresiasi dan Prestasi
Mahasiswa Unigal Ciamis Perdalam Pemahaman Pemerintahan di Desa Ponggok
Infak Ramadan di Ciamis Ditargetkan Naik 90 Persen, Begini Strateginya
Baznas Ciamis Tingkatkan Anggaran Bantuan Rutilahu Menjadi Rp 15 Juta

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:12 WIB

Kementerian ATR/BPN Gelar Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan 2024

Jumat, 7 Februari 2025 - 09:54 WIB

Kementerian ATR/BPN Gelar Rapat Koordinasi ILASP Atasi Tumpang Tindih Lahan

Jumat, 7 Februari 2025 - 09:26 WIB

Menteri ATR/BPN Dapat Dukungan Penuh dalam Menangani Polemik Pagar Laut

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:37 WIB

Kepala BPSDM ATR/BPN: Keberlanjutan Lahan adalah Kunci Pembangunan Nasional

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:23 WIB

KSPI Gelar Rapat Pimpinan, Bahas Rencana 2025 dan Kerja Sama dengan BPJS Ketenagakerjaan

Rabu, 5 Februari 2025 - 13:35 WIB

Menteri ATR/BPN Tinjau Lokasi Sertipikat HGB di Atas Laut, Temukan Indikasi Manipulasi Data

Rabu, 5 Februari 2025 - 12:43 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:12 WIB

Kementerian ATR/BPN Implementasikan Layanan Elektronik untuk Tingkatkan Pelayanan Pertanahan

Berita Terbaru