BPN Ciamis Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim Sebagai Rasa Syukur atas Pembangunan Gedung Arsip Baru

- Penulis

Kamis, 10 Oktober 2024 - 19:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemotongan nasi tumpeng sebagai wujud rasa syukur.

Pemotongan nasi tumpeng sebagai wujud rasa syukur.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Ciamis menggelar acara syukuran sebelum resmi mengoperasionalkan Gedung Arsip Pertanahan yang baru, Kamis (10/10/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh sejumlah pegawai BPN, tamu undangan, serta perwakilan BPN dari Kabupaten Tasikmalaya dan Pengurus Al Hidayah beserta anak asuhnya.

Acara syukuran dimulai dengan pengajian dan tahlilan, yang dilanjutkan dengan doa bersama.

Pemberian uang santunan oleh Kepala Kantor Pertanahan Ciamis, Agung Murdhianto, ST.

Kepala BPN Ciamis, AgungMurdhianto, ST menyampaikan harapannya agar operasional gedung baru ini berjalan lancar dan membawa berkah.

“Semoga dengan adanya syukuran dan doa bersama ini, operasional Gedung Arsip Pertanahan Kabupaten Ciamis dapat berjalan dengan baik dan lancar. Hambatan yang selama ini kita hadapi, terutama terkait kekurangan ruangan arsip, semoga bisa teratasi dengan adanya gedung baru ini,” ujarnya.

Baca Juga :  KKRA Ciamis Gelar Festival Olahraga dan Seni RA se-Kabupaten

Proses pemindahan arsip ke gedung baru dijadwalkan akan dimulai minggu depan. Nantinya, gedung akan dijaga oleh petugas keamanan siang dan malam untuk memastikan keamanan dan kenyamanan.

“Keamanan gedung arsip sangat penting karena fungsinya yang vital untuk melindungi dokumen-dokumen penting milik kantor pertanahan,” tambahnya.

Berfoto bersama Ikawati.

Selain syukuran, BPN Ciamis juga memberikan santunan kepada puluhan anak yatim piatu dari Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Al Hidayah, Cijeungjing.

Baca Juga :  Dinkes Ciamis Gencarkan Intervensi Tekan Stunting pada Ibu Hamil dan Balita

“Kami ingin berbagi kebahagiaan dan rezeki, selain mensyukuri capaian yang telah memenuhi kebutuhan akan gedung baru,” kata Agung.

Humas PSAA Al Hidayah, Iing Apipudin, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian BPN Ciamis.

“BPN Ciamis selalu memberikan donasi kepada anak-anak asuh kami. Kami sangat bersyukur dan berharap kebaikan ini akan dicatat oleh Allah SWT,” ujarnya.

Ia juga berharap agar Gedung Arsip BPN yang baru diberkahi dan senantiasa dilindungi.

Berita Terkait

Satpol PP Ciamis Tunggu Itikad Pemilik Toko Kasimura Bongkar Bangunan Secara Mandiri
PDPM Ciamis Dorong Swasembada Pangan Lewat GPM dan Seminar Nasional
Penyusunan RKPD 2026, Pemkab Ciamis Tekankan Peningkatan PAD
Trotoar di Ciamis Dijadikan Toko, Warga Keluhkan Minimnya Penegakan Aturan
BPR Galuh Didorong Jadi Motor Pertumbuhan Ekonomi Ciamis
Diduga Bentak Driver, Gerai Mixue Ciamis Didatangi Komunitas Ojek Online
Ciamis Dapat Kucuran Dana Rp9 Miliar untuk Program Air Bersih
Kantor Pertanahan Ciamis Hadir di Pepatah Manis, Dekatkan Layanan ke Masyarakat

Berita Terkait

Selasa, 29 April 2025 - 19:31 WIB

Polres Ciamis Tangkap Dua Pelajar Pelaku Pelemparan Batu ke Mobil

Jumat, 18 April 2025 - 19:10 WIB

Wujud Pelayanan Polri, Polres Ciamis Dampingi Keluarga Korban hingga Rumah Duka

Sabtu, 5 April 2025 - 18:59 WIB

Polres Ciamis Terapkan Rekayasa Lalu Lintas untuk Balik Lebaran 2025

Jumat, 28 Maret 2025 - 21:20 WIB

Polres Ciamis Berikan Bingkisan untuk Warga Penjaga Perlintasan Kereta Api

Jumat, 28 Maret 2025 - 21:08 WIB

Kapolres Ciamis Pantau Pos Pengamanan Arus Mudik Lebaran 2025

Kamis, 27 Maret 2025 - 14:22 WIB

Kapolres Ciamis Lakukan Pengecekan Pos Pengamanan Operasi Ketupat Lodaya 2025

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:23 WIB

DP2KBP3A Ciamis Tangani 3 Kasus Kekerasan di Awal 2025

Jumat, 31 Januari 2025 - 08:47 WIB

Serikat Pekerja Kutuk Penembakan WNI di Perairan Malaysia, Tuntut Transparansi dan Tindakan Tegas

Berita Terbaru

Kementerian ATR/BPN.

Nasional

Rabu, 30 Apr 2025 - 14:01 WIB

Pelaku pelemparan batu.

Hukum & Kriminal

Polres Ciamis Tangkap Dua Pelajar Pelaku Pelemparan Batu ke Mobil

Selasa, 29 Apr 2025 - 19:31 WIB

error: Content is protected !!