Unigal Lepas 508 Mahasiswa untuk KKN, Fokus pada Pemanfaatan SDA dan Kearifan Lokal

- Penulis

Kamis, 30 Januari 2025 - 17:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode I tahun akademik 2024-2025.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode I tahun akademik 2024-2025.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Universitas Galuh (Unigal) secara resmi melepas 508 mahasiswa dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) serta Fakultas Teknik untuk melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode I tahun akademik 2024-2025.

Upacara pelepasan KKN ini dipimpin oleh Penjabat (Pj.) Bupati Ciamis, Budi Waluya, serta dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Dewan Pembina dan Pengurus Yayasan Pendidikan Galuh Ciamis, Rektor Universitas Galuh beserta para Wakil Rektor, Dekan, Ketua LPPM, Kepala OPD, serta Camat Cikoneng dan Sadananya.

Rektor Universitas Galuh, Prof. Dr. Dadi, M.Si., menjelaskan bahwa tema KKN kali ini adalah Peningkatan Kapasitas Masyarakat melalui Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Kearifan Lokal.

Baca Juga :  Disnakan Ciamis Rancang Pengembangan Budidaya Ikan Lele dan Gurame untuk Penuhi Kebutuhan Pasar

“Kita ingin mengeksplorasi sumber daya alam secara berkelanjutan, termasuk menggali serta mengoptimalkan kearifan lokal yang ada di Sadananya dan Cikoneng,” ujarnya.

Dadi berharap mahasiswa yang menjalani KKN selama satu bulan penuh dapat mengidentifikasi potensi sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan.

Selain itu, mahasiswa juga diharapkan dapat berkontribusi bagi masyarakat sekaligus belajar tentang kehidupan sosial di lingkungan yang lebih luas.

Pj. Bupati Ciamis, Budi Waluya, menekankan bahwa program KKN perguruan tinggi perlu diarahkan pada pembentukan mahasiswa sebagai sarjana pendamping masyarakat.

Baca Juga :  Konsumsi Ikan di Kabupaten Ciamis Meningkat Selama Ramadan

“Mahasiswa dapat berperan aktif sebagai penggerak masyarakat dengan ikut serta merumuskan model pemberdayaan berbasis lingkungan dan budaya.

Pendekatan yang digunakan pun harus bersifat kolaboratif dengan melibatkan berbagai pihak melalui konsep pentahelix di bawah bimbingan dosen pembimbing lapangan,” jelasnya.

Budi juga berharap para mahasiswa peserta KKN dapat meningkatkan kepedulian serta rasa empati terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat.

Selain itu, KKN diharapkan mampu mendorong perubahan perilaku masyarakat ke arah yang lebih baik guna mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di masa depan.

Berita Terkait

Dr Asep Nurwanda Berikan Ceramah Keagamaan di Universitas Galuh Ciamis
Himpunan Mahasiswa PGPAUD UMT Soroti Efisiensi Anggaran yang Dinilai Berdampak pada Pendidikan
Matangkan Persiapan, Komisariat 02 Ciamis Gelar Berbagai Kompetisi Pelajar
Mahasiswa FISIP Unigal Ciamis Jalani Magang MBKM di BKPSDM
SMP Negeri 2 Ciamis Jadi Sasaran Program Makan Bergizi Gratis
374 Guru Madrasah Ciamis Lakukan Pemberkasan PPG Daljab 2025
UKM Teater Tangtu III Universitas Galuh Lolos ke Regional dalam Dance Competition
Mohamad Ijudin Dorong Generasi Muda Ciamis Jadi Pemimpin Inovatif dan Berintegritas

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:03 WIB

Festival Ramadan 2025: Kemenag Ciamis Siapkan Ratusan Bingkisan untuk Kaum Dhuafa

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:33 WIB

Pesantren Ramadhan Jurnalis Ciamis: KH. Wasdi Ijudin Bahas Peran Media dalam Dakwah

Kamis, 20 Maret 2025 - 15:00 WIB

Pembeli di Gerakan Pangan Murah Ciamis Meningkat, Stok Beras Bertambah Menjadi 4,5 Ton

Kamis, 20 Maret 2025 - 06:49 WIB

Konsumsi Ikan di Kabupaten Ciamis Meningkat Selama Ramadan

Rabu, 19 Maret 2025 - 17:15 WIB

Kantor Pertanahan Ciamis Gelar Penyuluhan Program PTSL di Desa Dewasari

Selasa, 18 Maret 2025 - 19:24 WIB

Kemenag Ciamis Sosialisasikan Percepatan Sertipikat Tanah Wakaf di Bulan Ramadan

Senin, 17 Maret 2025 - 20:58 WIB

Disnakan Ciamis Rancang Pengembangan Budidaya Ikan Lele dan Gurame untuk Penuhi Kebutuhan Pasar

Senin, 17 Maret 2025 - 17:06 WIB

Pria Gangguan Jiwa Tewas Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Rel Rancapetir Ciamis

Berita Terbaru