Video Jemaah Pengajian di Masjid Agung Ciamis dengan Ciput Merah Putih Viral di Media Sosial

- Penulis

Selasa, 6 Agustus 2024 - 19:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Video jemaah perempuan memakai ciput merah putih viral di media sosial.

Video jemaah perempuan memakai ciput merah putih viral di media sosial.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Video yang memperlihatkan jemaah haji menggunakan ciput merah putih saat berdzikir mendadak viral di media sosial.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @irmamomsaqil dan telah menarik banyak perhatian serta komentar dari netizen.

Meskipun kegiatan dzikir tersebut seharusnya menjadi fokus utama, netizen justru salfok (salah fokus) pada ciput yang dikenakan oleh para jemaah perempuan.

Banyak netizen yang berpendapat bahwa ciput merah putih tersebut mirip dengan topi yang biasa dipakai oleh Santa Claus, seperti yang ditulis oleh akun @johny_elvans, “Kok jadi mirip pasukan santa claus,” cuitnya.

Ketua DKM Masjid Agung Ciamis, Wawan S. Ariefin, mengakui bahwa banyak pihak telah bertanya kepadanya terkait video viral tersebut.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan pengajian yang menjadi viral itu berlangsung pada 5 Juni 2024, dalam rangka perayaan hari jadi Kabupaten Ciamis yang ke-382 tahun.

Baca Juga :  UKM Teater Tangtu III Universitas Galuh Lolos ke Regional dalam Dance Competition

Acara ini merupakan kerjasama antara Pemerintah Daerah Ciamis dengan Pondok Pesantren Sirnarasa Panjalu.

“DKM Masjid Agung Ciamis hanya diminta untuk mempersiapkan tempat dan fasilitas lainnya. Pelaksanaan acara sepenuhnya diatur oleh Pesantren Sirnarasa,” kata Wawan, Selasa (6/8/2024).

Wawan menambahkan bahwa kegiatan Manaqiban (pengajian) rutin dilaksanakan setiap bulan di Masjid Agung Ciamis, namun tidak seramai pengajian dalam rangka hari jadi Kabupaten Ciamis.

Ia juga baru mengetahui tentang kostum ciput merah putih yang digunakan oleh jemaah perempuan tersebut.

“Kami baru tahu tentang kostum tersebut. Konotasinya memang mirip dengan yang dipakai agama lain,” tuturnya.

Wawan menekankan bahwa siapapun dapat melaksanakan kegiatan pengajian di Masjid Agung Ciamis asalkan sesuai syariat.

Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan ibadah seperti dzikir dan salat tidak bermasalah, namun kostum ciput tersebut berada di luar tanggung jawab DKM Masjid Agung Ciamis.

Baca Juga :  Wali Kota Terpilih Depok, Supian Suri, Hadiri Tasyakuran di Cimanggis

Sementara itu, Kabag Kesra Setda Kabupaten Ciamis, Ihsan Rasyad, membenarkan bahwa video viral tersebut adalah bagian dari kegiatan tasyakur hari jadi Kabupaten Ciamis ke-382 tahun.

Ihsan menjelaskan bahwa acara tersebut merupakan bentuk kerjasama dengan berbagai komponen masyarakat, termasuk masyarakat agamis, mengingat mayoritas penduduk Ciamis beragama Islam.

“Kegiatan tersebut merupakan Tablig Akbar untuk mengungkapkan rasa syukur,” tambahnya.

Ihsan juga menyatakan bahwa kegiatan tersebut telah diselenggarakan untuk kedua kalinya dan meminta pihak yang mempermasalahkan acara tersebut untuk melakukan tabayun atau konfirmasi ke Pondok Pesantren Sirnarasa.

“Jika ingin mengetahui lebih jelas, silakan datang langsung ke Pesantren Sirnarasa,” ujar salah satu Ustadz di Pondok Pesantren Sirnarasa, Danial Lutfi Al Mahzuumi, saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Berita Terkait

Akankah Pilkades Serentak 2026 di Ciamis Menghasilkan Pemimpin yang Lebih Kompeten?
Wali Kota Terpilih Depok, Supian Suri, Hadiri Tasyakuran di Cimanggis
BPN Ciamis Raih Penghargaan sebagai Lembaga Vertikal Pengelola Zakat Terbaik
Baznas Ciamis Apresiasi Konsistensi Asajabar dalam Publikasi Gerakan Zakat
Milad ke-24 Baznas Ciamis, Momentum Apresiasi dan Prestasi
Mahasiswa Unigal Ciamis Perdalam Pemahaman Pemerintahan di Desa Ponggok
Infak Ramadan di Ciamis Ditargetkan Naik 90 Persen, Begini Strateginya
Baznas Ciamis Tingkatkan Anggaran Bantuan Rutilahu Menjadi Rp 15 Juta

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:12 WIB

Kementerian ATR/BPN Gelar Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan 2024

Jumat, 7 Februari 2025 - 09:54 WIB

Kementerian ATR/BPN Gelar Rapat Koordinasi ILASP Atasi Tumpang Tindih Lahan

Jumat, 7 Februari 2025 - 09:26 WIB

Menteri ATR/BPN Dapat Dukungan Penuh dalam Menangani Polemik Pagar Laut

Kamis, 6 Februari 2025 - 13:37 WIB

Kepala BPSDM ATR/BPN: Keberlanjutan Lahan adalah Kunci Pembangunan Nasional

Rabu, 5 Februari 2025 - 18:23 WIB

KSPI Gelar Rapat Pimpinan, Bahas Rencana 2025 dan Kerja Sama dengan BPJS Ketenagakerjaan

Rabu, 5 Februari 2025 - 13:35 WIB

Menteri ATR/BPN Tinjau Lokasi Sertipikat HGB di Atas Laut, Temukan Indikasi Manipulasi Data

Rabu, 5 Februari 2025 - 12:43 WIB

Menteri ATR/BPN Nusron Wahid Tekankan Peningkatan Pelayanan Publik

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:12 WIB

Kementerian ATR/BPN Implementasikan Layanan Elektronik untuk Tingkatkan Pelayanan Pertanahan

Berita Terbaru