Dishub Ciamis Buka Pelayanan Parkir Berlangganan di Event Ciamis Creative Festival, Buruan Daftar!

- Penulis

Rabu, 31 Mei 2023 - 03:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelayanan parkir berlangganan di Ciamis Creative Festival yang berlangsung di Islamic Center Ciamis.

Pelayanan parkir berlangganan di Ciamis Creative Festival yang berlangsung di Islamic Center Ciamis.

Berita Ciamis, Asajabar.com – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis membuka layanan parkir berlangganan di event Ciamis Creative Festival (CCF) 2023 yang diselenggarakan di lingkungan Islamic Center Ciamis.

Pelayanan parkir berlangganan tersebut di prioritaskan untuk menyentuh masyarakat Kabupaten Ciamis yang berkunjung ke event CCF.

Sekretaris Dishub Kabupaten Ciamis, Rissa Sugara, S. STP,. M.Si mengatakan, Dishub Ciamis telah menyediakan stand khusus pelayanan parkir berlangganan di Gedung Islamic Center,” ujarnya kepada Asajabar.com, Selasa (30/5/2023).

“Stand pelayanan parkir berlangganan tersebut di buka sejak 28 Mei hingga 5 Juni 2023.

Menurutnya, proses pendaftaran parkir berlangganan sangat mudah dan juga murah.

“Masyarakat cukup mendaftar dengan KTP dan STNK, kemudian akan mendapat beberapa fasilitas.

Sesuai dengan Peraturan Bupati (Perbup) Ciamis Nomor 55 Tahun 2022, tarif kendaraan roda 2 sebesar Rp 20 ribu, kendaraan roda 4 sebesar Rp 40 ribu dan bus atau truk sebesar Rp 60 ribu.

Baca Juga :  Trotoar di Ciamis Dijadikan Toko, Warga Keluhkan Minimnya Penegakan Aturan

Pembayaran tarif parkir berlangganan tersebut berlaku dalam waktu setahun penuh,” kata Rissa.

Rissa menjelaskan, beragam fasilitas yang didapat yakni masyarakat akan mendapatkan pelayanan penuh, salah satunya yakni mendapat pelayanan terbaik dari juru parkir.

Ia juga menyebutkan, dengan adanya fasilitas pelayanan parkir gratis di event CCF tersebut, animo dan respon masyarakat sangat bagus.

“Alhamdulilah banyak masyarakat yang mendaftar termasuk dari para pegawai ASN juga,” ungkap Rissa.

Dishub Ciamis Lakukan Jemput Bola Pelayanan Parkir Berlangganan.

Rissa menjelaskan, untuk meningkatkan sosialisasi dan kemudahan bagi masyarakat, Dishub Ciamis lakukan pelayanan secara jemput bola.

“Kita terjadwal melakukan roadshow sosialisasi dan membuka pelayanan parkir berlangganan ke berbagai Kecamatan.

Hal tersebut dilakukan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ada ditingkat wilayah Kecamatan maupun Pedesaan. Selain itu juga Dishub Ciamis melakukan jemput bola ke tiap SKPD

Baca Juga :  KKRA Ciamis Gelar Festival Olahraga dan Seni RA se-Kabupaten

Rissa mengaku bahwa pelayanan secara jemput bola tersebut terus digenjot untuk memaksimalkan potensi parkir berlangganan.

Ia mengatakan bahwa kedepannya pelayanan parkir berlangganan tersebut akan tersedia di tempat-tempat lain, seperti di market/swalayan.

“Insyalloh selain itu juga kita akan melakukan kemitraan dengan Desa, misalnya dengan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).

Namun rencana tersebut akan dibahas lebih lanjut, untuk sementara ini pelayanan utama yang tersedia di pusatkan di Kantor Dishub yang terletak di Jl. RD. Oto Iskandardinata No.2, Benteng, Kec. Ciamis.

kemudian pelayanan parkir berlangganan juga tersedia di Kantor Bapenda yang terletak di Jl. Drs. H. Soejoed No.14a, RT.02, Kertasari, Kec. Ciamis. (TONY/ASAJABAR)

Berita Terkait

PDPM Ciamis Dorong Swasembada Pangan Lewat GPM dan Seminar Nasional
Penyusunan RKPD 2026, Pemkab Ciamis Tekankan Peningkatan PAD
Trotoar di Ciamis Dijadikan Toko, Warga Keluhkan Minimnya Penegakan Aturan
BPR Galuh Didorong Jadi Motor Pertumbuhan Ekonomi Ciamis
Diduga Bentak Driver, Gerai Mixue Ciamis Didatangi Komunitas Ojek Online
Ciamis Dapat Kucuran Dana Rp9 Miliar untuk Program Air Bersih
Kantor Pertanahan Ciamis Hadir di Pepatah Manis, Dekatkan Layanan ke Masyarakat
Program Pepatah Manis Kembali Digelar, Warga Antusias Manfaatkan Layanan Terpadu

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 20:37 WIB

Menteri ATR/BPN Tegaskan Pentingnya Penataan HGU dan Pendaftaran Tanah di Riau

Jumat, 25 April 2025 - 20:30 WIB

Wamen ATR Tekankan Perlindungan Sosial dalam Pengadaan Tanah

Jumat, 25 April 2025 - 20:27 WIB

Menteri ATR/BPN Dorong Percepatan Penataan HGU di Riau

Jumat, 25 April 2025 - 20:24 WIB

Kementerian ATR/BPN Luncurkan Layanan Peralihan Hak Elektronik di Kota Tangerang

Jumat, 25 April 2025 - 20:16 WIB

Menteri ATR/BPN Dorong Pemanfaatan Tanah Telantar untuk Program 1 Juta Rumah Desa

Jumat, 25 April 2025 - 20:09 WIB

Evaluasi Triwulan I, Kementerian ATR/BPN Fokus Tingkatkan Nilai SAKIP

Selasa, 22 April 2025 - 21:16 WIB

Kementerian ATR/BPN Serahkan Arsip Sejarah kepada ANRI

Selasa, 22 April 2025 - 21:01 WIB

Kementerian ATR/BPN Serap 33,75 Persen Anggaran Triwulan I 2025

Berita Terbaru

Konferensi Pers di Mapolres Ciamis.

Hukum & Kriminal

Polres Ciamis Ungkap Motif Pembunuhan Sadis di Rumah Kos Pabuaran

Senin, 28 Apr 2025 - 20:28 WIB

Pelepasan purna tugas Dewan Pengawas dan Pegawai periode 2021–2025.

Daerah

BPR Galuh Didorong Jadi Motor Pertumbuhan Ekonomi Ciamis

Minggu, 27 Apr 2025 - 19:47 WIB

error: Content is protected !!